Menu Restoran, Ini Desain Menu yang Menarik Demi Meningkatkan Profit

oleh | Apr 8, 2022

source envato.

Desain Menu Restoran Menarik Demi Meningkatkan Profit

Membuat desain menu restoran yang unik dan menarik adalah suatu hal yang penting dalam industri kuliner, kenapa? karena hal tersebut akan memengaruhi penjualan Anda secara langsung.

Desain menu restoran yang unik dan menarik mampu meningkatkan pengalaman konsumen dalam membantu memilih pesanan yang memuaskan dan menambah nafsu makan mereka.

Walau bagaimanapun juga, menu bukan hanya sebatas daftar makanan yang tersedia di restoran saja, tapi juga sarana komunikasi yang mampu menyampaikan identitas restoran dan meningkatkan keuntungan bila mampu didesain dengan baik.

Tips Mendesain Menu Restoran yang Menarik

Beberapa tips untuk mendesain menu restoran yang menarik dan mampu meningkatkan keuntungan pelanggan adalah sebagai berikut ini:

1. Posisi Itu Penting

Setiap jenis makanan dalam suatu menu akan sangat memengaruhi penjualan jenis makanan. Untuk itu, pikirkanlah penempatan tersebut sebagai hirarki yang baik. lalu, bagian apa yang pertama kali akan dilihat oleh pelanggan? Ini jawabannya.

  • Bagian Tengah Atas

Baik itu menu yang Anda gunakan dibuat secara horizontal ataupun vertikal, atau bahkan terdiri dari beberapa halaman tertentu, posisi utama untuk menu utama harus Anda tempatkan di bagian atas tengah.

  • Bagian Kanan Atas

Harus selalu Anda ingat bahwa umumnya orang akan membaca dari mulai kiri ke kanan. Jadi, jika mata sudah pertama kali tertarik di bagian tengah, maka gerakan yang selanjutnya adalah melihat bagian kanan.

  • Bagian Kiri Atas

Bila sudah melihat titik utama, maka pembaca atau konsumen akan mempunyai kecenderungan untuk kembali pada pola pembaca normal, yakni membaca dari atas ke bawah, hingga terus menerus ke bawah seperti sedang membaca kolom.

2. Bagilah Menu Pada Beberapa Bagian-Bagian Yang Sesuai

Membuat menu restoran secara urut ke dalam beberapa kelompok yang sesuai akan mempermudah konsumen dalam mencari menu yang pas untuk mereka. Contohnya, Anda bisa mulai dengan menu bagian makanan pembuka, lalu dilanjutkan dengan makanan utama sampai menu penutup secara berurutan.

Baca juga: Bisnis Gerobak Kopi yang Menarik dan Unik

3. Gunakan gambar secara hati-hati

Terdapat dua pendapat yang berbeda saat kita berurusan dengan gambar di dalam desain menu restoran. Ada yang lebih menyukai gambar yang besar dan mencolok, dan ada juga yang menghindari penggunaan gambar ataupun foto sama sekali.

Kedua strategi tersebut bisa berhasil dengan baik bila Anda benar-benar menjalankan investasi dalam proses pengambilan gambar ataupun fotografi.

Dalam hal ini, Anda harus bisa menyewa fotografer profesional bila ingin ada foto makanan di dalam setiap menu restoran Anda. Setiap foto tersebut harus diambil secara baik agar makanan Anda terlihat sangat enak. Jenis makanan yang difoto secara kurang menarik tidak akan laku dan tidak akan dipilih oleh konsumen.

Bila Anda ingin menggunakan foto makanan, Anda cukup memilih satu ataupun dua foto besar juga. Anda juga harus berhati-hati bila menggunakan foto. Penampakan makanan yang disajikan secara visual harus benar-benar sama dengan yang disajikan

4. Pertimbangkan Untuk Menggunakan Ilustrasi

Untuk pilihan lainnya, cobalah dengan menggunakan ilustrasi. Ilustrasi akan mampu menarik banyak orang. Anda juga bisa membicarakan persona restoran Anda melalui ilustrasi yang baik.

5. Perhatikanlah deretan harga

Salah satu trik dalam mendesain menu adalah harga. Seluruh pemilik restoran tidak ingin konsumen memindai semua bagian menu dan berakhir pada bagian menu termurah.

Nah, berikut ini adalah beberapa tips ampuh untuk bisa menghindari masalah tersebut:

  • Hindarilah menggunakan simbol mata uang di dalam menu restoran.
  • Hindari menyusun harga secara sejajar, baik itu secara horizontal ataupun vertikal.
  • Gunakanlah nominal harga yang tidak biasa dan pertimbangkanlah untuk menggunakan koma, seperti menggunakan harga 27,5 k daripada Rp 27.500.
  • Pilihlah warna ataupun huruf yang lebih halus untuk menulis harga. Contoh, jika menu makanan Anda ditulis dengan menggunakan warna hitam, coba tulislah dengan menggunakan warna abu-abu. Hal ini akan menimbulkan persepsi yang kurang penting secara visual.
  • Hindarilah mengurutkan menu dari harga yang paling rendah ke paling tinggi ataupun sebaliknya. Akan lebih baik bila Anda mencampur keduanya dalam posisi acak.

Baca juga: Daerah Penghasil Biji Kopi Terbaik untuk Coffee Shop Anda

6. Cobalah menggunakan kotak

Seringkali penggunaan kotak mampu menarik perhatian. Konsumen akan lebih cenderung memerhatikan daftar menu yang terdapat di dalam kontak. Anda bisa memanfaatkan hal tersebut untuk meningkatkan laba atau keuntungan bersih Anda. Tempatkanlah pilihan makanan yang mampu memberikan keuntungan paling besar di dalam kotak.

7. Tipografi

Tipografi yang baik dan efektif akan mampu mengkomunikasikan citra restoran dan hal tersebut akan terbaca dalam desain menu restoran Anda. Pemilihan huruf akan sangat tergantung dengan banyak faktor, seperti jumlah teks yang diperlukan agar pas dengan halaman menu Anda.

Menggunakan beberapa jenis huruf juga bisa membedakan nama dan deskripsi dari menu, contohnya akan membantu konsumen dalam proses pemilihan menu.

Anda pun bisa menggunakan strategi cetak tebal dan juga cetak miring. Teknik seperti ini mampu menarik konsumen pada menu tertentu, jadi seperti highlight. Dengan cara ini, menu yang mampu meningkatkan keuntungan paling banyak harus ditulis dengan baik.

8. Pilihlah Warna yang Tepat

Pemilihan warna harus disesuaikan dengan target konsumen dan juga persona yang ditampilkan. Setiap warna mempunyai efek psikologis pada mereka yang melihatnya. Warna merah cenderung mampu meningkatkan nafsu makan, dan warna biru lebih menekan nafsu makan. Sedangkan warna hijau seringkali dikaitkan dengan pilihan makanan yang sehat.

Namun aturan umumnya, pilihlah warna yang terang dan juga tegas. Namun, pemilihan warna ini tergantung dari setiap jenis restoran. Jadi, skema warna yang Anda pilih akan mampu membantu Anda untuk mengatur mood restoran dan juga menarik perhatian pada makanan khusus.

Baca juga: Coffee Shop, Ini 3 Tips Memilih Lokasi Bisnisnya yang Harus Anda Ketahui

Penutup

Demikianlah tips mendesain menu restoran yang menarik dan menghasilkan banyak keuntungan untuk bisnis Anda. Nah, untuk lebih meningkatkan pelayanan untuk pelanggan dan mereka lebih loyal pada bisnis Anda, terapkanlah penggunaan teknologi digital, salah satunya dengan menggunakan sistem POS atau aplikasi kasir.

Salah satu aplikasi kasir yang harus Anda pertimbangkan adalah Accurate POS. Kenapa? Karena dengan menggunakan Accurate POS, kegiatan transaksi yang terjadi di konter kasir akan bisa diselesaikan secara cepat dengan berbagai metode pembayaran yang ada.

Selain itu, Accurate POS juga akan membantu Anda dalam mengelola pelanggan, mengelola karyawan, dan akan menyajikan pada Anda lebih dari 200 jenis laporan keuangan secara otomatis, cepat, serta akurat.

Jadi, ayo coba Accurate POS sekarang juga selama 30 hari gratis dengan klik banner di bawah ini.

aplikasikasirbanner

Efisiensi Bisnis dengan Satu Aplikasi Praktis!

Konsultasikan kebutuhan bisnismu dengan tim kami.

Jadwalkan Konsultasi

artikelpos-sidebar

Ayunda
Seorang yang memiliki hobi penulisan dan jurnalistik dan sedang mendalami ilmu akuntansi dan bisnis agar bisa memberikan manfaat bagi para pebisnis di Indonesia.

Artikel Terkait