Cara Berpikir Kreatif yang Tepat Untuk Strategi Pemasaran Usaha Anda
Banyak orang yang menganggap bahwa berpikir kreatif adalah suatu hal yang sangat diperlukan untuk mereka yang berprofesi pada bidang kreativitas.
Berdasarkan anggapan umum banyak orang, mereka yang harus memiliki pemikiran kreatif adalah mereka yang bekerja sebagai desainer, penulis, ataupun musisi. Sedangkan mereka yang tidak menggeluti dunia seni seperti contoh tersebut tidak terlalu harus berpikiran kreatif.
Faktanya, berpikir kreatif sangat diperlukan di seluruh bidang pekerjaan. Seluruh pekerjaan akan memerlukan karyawan yang mau dan juga mampu berpikir secara kreatif. Mereka yang berada pada tingkatan manajer atas pun biasanya adalah orang yang selalu bisa berpikir kreatif.
Berpikir kreatif adalah berpikir untuk bisa menemukan suatu hal yang baru dan sebelumnya belum pernah dilakukan oleh orang lain. Jadi, berpikir kreatif bukan melulu untuk para seniman saja. Namun, berpikir kreatif juga diperlukan agar setiap orang dan lingkungannya bisa semakin berkembang.
Nah, pada kesempatan kali ini, kita akan membahas lebih lengkap tentang pentingnya berpikir kreatif untuk perkembangan bisnis di masa depan.
Daftar Isi
Pengertian Berpikir Kreatif
Mereka yang kreatif akan memikirkan suatu cara yang paling praktis dan paling berharga dalam melakukan berbagai kegiatan. Mereka akan memecahkan berbagai masalah secara teratur dengan menggunakan pemikiran kreatif dalam dirinya.
Berpikir kreatif adalah suatu kemampuan yang dimiliki oleh individu untuk berpikir secara kontinyu dan konsisten dalam menghasilkan berbagai hal yang sifatnya kreatif dan juga orisinil. Proses berpikir seperti ini tidak melulu membuat suatu hal atau konsep yang baru.
And juga bisa berpikir kreatif melalui berbagai benda ataupun ide yang tergambar jelas di pikiran Anda. walaupun tidak melulu harus membuat konsep baru, dan mungkin hasil kombinasi antara dua hingga tiga konsep yang sebelumnya sudah ada, hasil dari pemikiran kreatif bisa juga disebut sebagai suatu hal yang baru.
Baca juga: Sales Order: Pengertian, Manfaat, Proses, dan Berbagai Contohnya
Manfaat Berpikir Kreatif
Dalam lingkungan kerja, pasti ada berbagai manfaat yang bisa Anda peroleh saat Anda bisa berpikir kreatif. Anda bisa dengan mudah menemukan berbagai ide atau gagasan untuk inovasi baru di dalam suatu bisnis.
Lalu, Anda juga bisa meningkatkan kualitas serta kuantitas produk baru dari brand bisnis Anda, sehingga bisa menarik lebih banyak minat konsumen. Terlebih pada kondisi pandemi seperti saat ini kita dituntut untuk bisa berpikir lebih kreatif demi kemajuan bisnis.
Selain itu, terdapat setidaknya lima manfaat utama dalam berpikir kreatif, yaitu:
1. Mampu Menghandle Semua Situasi
Tentunya kita tidak akan pernah mengetahui dengan pasti rintangan apa saja yang ada di masa depan. Beberapa masalah juga tidak bisa secara langsung kita pecahkan dengan metode yang sederhana. Untuk itu, memiliki pemikiran yang kreatif sangat diperlukan dalam menghadapi berbagai permasalahan tersebut.
2. Meraih Kesuksesan dalam Usaha
Untuk Anda yang baru menjalankan sebuah bisnis, memiliki pemikiran kreatif mampu memberikan berbagai ide dan gagasan baru dalam mengembangkan bisnis Anda.
Mulai dari menampilkan berbagai inovasi baru untuk produk atau jasa yang Anda tawarkan, mengembangkan bisnis Anda, sampai mendapatkan berbagai pemasaran dengan cara yang lebih kreatif.
Selain itu, mereka yang selalu memiliki pemikiran yang kreatif juga cenderung mempunyai sifat yang lebih solutif, mereka akan lebih mudah dalam mencari solusi dari setiap masalah, terutama pada bidang usaha yang sedang dijalankannya. Karena, mereka mempunyai berbagai ide yang sangat cemerlang.
3. Menghargai Rekan Kerja
Mereka yang memiliki pemikiran yang kreatif sudah sangat terbiasa dalam menerima berbagai masalah dan mampu mencari solusi terbaik, mengeluarkan berbagai opini, ide cemerlang, dan lain-lain.
Oleh karena itu, bila Anda mempunyai pemikiran yang kreatif, Anda akan lebih mudah dalam menghargai dan menerima orang lain dalam tim Anda.
4. Mampu Memberikan Semangat
Mereka yang memiliki pemikiran yang kreatif berbagai cara dalam menghadapi masalah yang saat ini dihadapi. Kenapa? karena mereka mempunyai banyak sekali sumber dan juga referensi ketimbang mereka yang tidak berpikir secara kreatif.
Lebih dari itu, mereka juga tidak akan mudah tertekan pada berbagai masalah yang sedang menderanya. Mereka akan sangat yakin bahwa mereka bisa menemukan solusi terbaik untuk mengatasi masalah tersebut.
5. Pergaulan di Lingkungan Kerja Luas
Mereka yang mampu berpikir secara kreatif cenderung mempunyai pola pikir yang berbeda dari kebanyakan orang. Oleh karena itu, mereka lebih mudah memahami pemikiran orang lain dan juga lebih mudah dalam menjalin pergaulan dengan teman-temannya di tempat kerja.
Ciri-Ciri Berpikir Kreatif
Terdapat banyak sekali indikator yang bisa digunakan untuk menentukan apakah seseorang mempunyai kemampuan berpikir kreatif. Beberapa indikator tersebut adalah sebagai berikut:
- Mempunyai wawasan luas dan memiliki berbagai ide yang unik
- Berbagai ide tersebut akan dirumuskan secara lebih logis
- Lebih terbuka dan mampu melihat permasalah dalam berbagai sudut pandang.
- Tidak pernah menyerah karena tekanan
- Suka melakukan analisa, mulai dari masalah yang sederhana hingga masalah yang rumit.
Berpikir Kreatif untuk Strategi Pemasaran Perusahaan
Umumnya, materi iklan marketing ataupun pemasaran sangat berkaitan dengan gambar, kata-kata, dan konsep kampanye iklan. Dalam dunia pemasaran saat ini, kegiatan iklan sangat dipengaruhi oleh teknologi, lebih kompleks, dan akan menuntut banyak sekali hal.
Agar lebih memahami hal ini secara lebih jelas, fokus strategi pemasaran kreatif bisa kita ringkas menjadi tiga cara mudah, yakni:
1. Personalisasi
Perusahaan harus bisa memperlakukan setiap pelanggan sebagai seorang individu dengan memahami preferensi serta perilaku mereka. Dalam suatu survei yang dilakukan oleh dewan CMO/SAP, sebanyak 74% responden mengaku bahwa mereka akan meninggalkan suatu barang yang memberikan pengalaman buruk, impersonal ataupun membuat mereka frustasi.
2. Kontekstualisasi
Konteks mempunyai peran yang sangat penting dalam kinerja campaign marketing. Efek positif yang akan ditunjukkan suatu suatu iklan ditempatkan dalam konteks dimana konsumen terlibat, memperhatikan dan menghargai, serta saat ada tingkat keselarasan antara konteks dan pesan yang ada di dalam iklan tersebut.
3. Dinamis
Banyaknya platform iklan saat ini memungkinkan suatu brand mampu mempromosikan produknya secara otomatis, Anda bisa dengan mudah menggunakan iklan secara dinamis dan responsif untuk strategi pemasaran Anda.
Contohnya saja Facebook, yang memungkinkan suatu iklan dinamis berjalan secara otomatis untuk menampilkan produk yang tepat pada audiens yang sudah menunjukkan minat pada situs web, aplikasi, ataupun internet secara menyeluruh.
Pun sama halnya dengan iklan gambar responsif Google, pihak pengiklan bisa mengunggah aset kreatif mereka dan memberikan kreasi iklan mereka pada algoritma Google.
Baca juga: Proses Penjualan: Pengertian, Manfaat, dan Tahapannya dalam Bisnis
Kesimpulan
Demikianlah penjelasan lengkap dari kami tentang pentingnya berpikir kreatif untuk karir dan dunia bisnis. Berpikir kreatif tidak hanya diperlukan untuk menciptakan produk baru, namun juga diperlukan untuk mengatasi suatu masalah tertentu.
Untuk suatu masalah yang sering terjadi, tentunya akan menjadi suatu pertanyaan kenapa masalah tersebut bisa terus terjadi secara terus menerus. Untuk itu, seluruh masalah yang ada harus dihadapi dengan proses berpikir kreatif. Tujuannya adalah untuk mencari solusi yang lebih optimal agar masalah tersebut tidak kembali terjadi.
Selain berguna untuk mencari ide baru, memiliki pemikiran yang kreatif juga bisa membantu melakukan suatu evaluasi. Evaluasi ini bisa saja dilakukan untuk berbagai hal yang berkaitan dengan pekerjaan dan juga regulasi yang berlaku di perusahaan tersebut.
Salah satunya, kita akan selalu dituntut untuk berpikir kreatif dalam menyelesaikan pekerjaan agar kita bisa lebih efisien. Namun, perusahaan harus mempunyai suatu sistem yang bisa membuat pekerjaan lebih mudah dan efisien untuk diselesaikan.
Untuk itu, saat ini diperlukan suatu alat yang mampu memudahkan perusahaan dalam mengotomasi pekerjaan karyawannya, seperti menggunakan software yang mampu membantu mempercepat proses kegiatan pembuatan laporan keuangan dan manajemen bisnis.
Untuk itu, cobalah untuk menggunakan software akuntansi dan bisnis dari Accurate Online. kenapa? karena software ini mampu menyediakan lebih dari 200 jenis laporan keuangan secara otomatis, cepat, akurat dan bisa Anda akses di mana saja dan kapan saja Anda perlukan.
Selain itu, Accurate Online juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur yang mampu memudahkan Anda dalam mengelola bisnis, seperti fitur persediaan, penjualan, pembelian, manufaktur, perpajakkan, dan masih banyak lagi.
Anda bisa mencoba Accurate Online terlebih dahulu dan menikmati berbagai fitur serta kemudahan yang ada di dalamnya secara gratis selama 30 hari dengan klik tautan gambar di bawah ini.