7 Peluang Usaha Semarang yang Mudah untuk Dikembangkan

oleh | Apr 27, 2020

source envato.

7 Peluang Usaha Semarang yang Mudah untuk Dikembangkan

Sebagai kota besar di pulau jawa, Kota semarang menjadi kota yang memiliki permintaan pembelian yang cukup tinggi. Letak Kota Semarang yang strategis juga menjadikan kota ini proimadona bagi para wisatawan atau mereka yang sekedar mencari pekerjaan di Kota Semarang. Atas semua kelebihan kota ini, tentu ini juga menjadikan peluang usaha di Kota Semarang memiliki potensi kesuksesan yang cukup besar.

Sebelum Anda mengetahui berbagai peluang usaha di Kota Semarang, hal yang harus Anda perhatikan adalah membuat perencanaan dalam setiap usaha yang Anda pilih. Tanpa perencanaan yang benar, tentu semua bisnis akan mengalami kegagalan.

Berikut adalah 8 peluang usaha di Kota Semarang yang bisa Anda pilih untuk mendapatkan pundi keuntungan

1. Membuka Bengkel

Terdapat 1,6 juta motor dan 500 ribu mobil di Kota Semarang menjadikan usaha bengkel sebagai pilihan usaha yang cukup menjanjikan.

Namun perhatikan, Anda harus memiliki keahlian di bidang otomotif yang mumpuni agar Anda bisa dengan mudah untuk melayani seluruh kerusakan pada kendaraan pelanggan. Jika Anda sudah memiliki keahlian, enting juga untuk menambah ilmu dan pengetahuan Anda tentang ilmu otomotif terkini, karena teknologi otomotif yang semakin maju membuat semua hal yang Anda pelajari dulu mungkin akan berubah.

Pilihlan lokasi usaha yang dekat dengan perkotaan, namun tidak memiliki banyak persaingan. Jika memiliki banyak persaingan, cobalah untuk menerapkan pemasaran dan pelayanan yang unik, misalnya memeberlakukan servis gratis jika sudah melakukan 5 kali servis kendaraan di tempat Anda. Ini akan menjadikan pembeda antara dan bengkel lainnya.

Baca juga : Jadikan Pembukuan Usaha Bengkel lebih Baik dengan Accurate Online

2. Usaha Laundry

Pesatnya kemajuan di Kota Semarang telah membuat kesibukan yang dialami pekerja di Kota Semarang. Hal ini juga menjadikan berkurangnya waktu di rumah dan untuk sekedar mencuci dan menggosok pakaian. Terlebih banyaknya mahasiswa dari kampus di Kota Semarang yang ingin praktis dalam segala hal, termasuk urusan mencuci pakaian.

Hal ini menjadikan peluang usaha laundry di Kota Semarang menjadi salah satu usaha yang menjanjikan dan menghasilkan keuntungan besar.

Jika rumah Anda dekat dengan kampus atau pusat perkantoran, Anda bisa dengan mudah membuka usaha laundry di rumah. Tetapkan harga sesuai pelayanan yang Anda berikan dan pastikan Anda mengetahui siapa target pasar Anda. Jika target pasar Anda mahasiswa, mungkin Anda bisa menerapkan tarif perkilo yang tidak memberatkan kantong mahasiswa.

Baca juga : Solusi Pembukuan Usaha Laundry Dengan Accurate Online

3. Penginapan

Letaknya yang strategis menjadikan Kota Semarang sebagai kota yang cukup penting di pulau jawa. Terdapat bandara dan stasiun besar di kota ini juga menjadikan Kota Semarang sebagai kota yang banyak dikunjungi baik wisatawan, calon mahasiswa, dan orang dengan keperluan bisnis.

Alasan inilah yang menjadikan peluang usaha penginapan di Kota Semarang memiliki potensi yang besar. Jika Anda kesulitan untuk memasarkan kamar atau penginapan Anda, bekerjasmalah dengan Online Travel Agent (OTA) seperti Traveloka, Pegipegi, atau AirBnb. Dengan bekerjasama dengan OTA, tentu Anda akan lebih mudah untuk memasarkan jasa penginapan Anda.

Baca juga : Gunakan Accurate Online sebagai Solusi Pembukuan Hotel Anda

4. Usaha Kuliner

Yah, seperti yang kita tahu seluruh daerah di Indonesia memiliki sajian kuliner yang beragam dan sangat nikmat, tidak terkecuali di Kota Semarang.

Peluang usaha kuliner di Kota Semarang menjadi peluang usaha yang menjanjikan, terlebih Kota Semarang memiliki berbagai makanan yang unik dan menggugah selera. Sebut saja bandeng presto, bakso tahu, atau lumpia khas semarang yang melegenda.

Anda tidak harus membangun restoran besar saat membangun usaha kuliner, pastikan saja masakan Anda enak dan gunakan kemajuan teknologi untuk melakukan pemasaran bisnis Anda.

Baca juga : Tips Terbaik bagi Anda yang ingin Membangun Bisnis Kuliner di Semarang

5. Toko Grosir

Seperti yang telah kami bilang di awal, Kota Semarang memiliki daya beli yang tinggi akibat banyaknya penduduk dan pesatnya pertumbuhan kota ini. Bahan pokok menjadi hal yang sangat penting bagi masyarakat di Kota Semarang.

Jika Anda berniat membuka toko grosir bahan pokok, itu adalah pilihan yang sangat tepat. Dengan pesatnya pertumbuhan Kota Semarang, Anda bisa menghadirkan toko grosir kebutuhan bahan pokok dengan harga terjangkau dan kualitas yang baik.

Pastikan juga Anda memilih lokasi yang strategis agar pelanggan mudah menjangkau Anda. Jika tidak, sediakan layanan pengantaran untuk mereka yang membeli dalam jumlah yang besar.

Baca juga : 10 Tips Membangun Usaha Konveksi yang Menguntungkan

6. Membangun Cafe

Membangun cafe atau cofee shop bisa menjadi alternatif untuk Anda yang sedang berencana membangun bisnis di Kota Semarang.

Dengan banyaknya kampus dan kantor yang berdiri di Kota Semarang, membangun cafe adalah keputusan yang tepat, terutama jika Anda memiliki keahlian untuk membuat kopi terbaik.

Tantangannya adalah Anda harus memilih lokasi yang strategis dan dekat dengan pusat keramaian seperti kampus, kantor, atau fasilitas umum lainnya jika Anda ingin cafe Anda dikenal orang banyak.

Baca juga : Strategi Terbaik Sebelum Membangun Usaha Cafe di Kota Semarang

7. Jasa Bimbel

Peluang usaha terakhir yang mudah dilakukan namun dengan modal kecil adalah membuka jasa bimbingan belajar. Dengan banyaknya sekolah dan kampus besar di Kota Semarang, menjadikan peluang usaha ini cocok bagi Anda yang ingin mendapat pemasukan dari ilmu yang telah Anda kuasai.

Kelebihan lainnya dari usaha ini adalah Anda tidak perlu mengelurkan modal yang cukup besar dan memiliki waktu yang fleksibel.

Kesimpulan

Itulah tujuh peluang usaha di Kota Semarang yang bisa Anda pilih. Rencanakanlah setiap usaha yang akan Anda bangun dengan matang dan tetap konsisten. Karena membangun bisnis diperlukan pengorbanan yang cukup besar seperti waktu, tenaga, dana, dan pikiran. Akan sangat menyakitkan jika usaha yang telah Anda bangun hancur karena perencanaan bisnis yang kurang matang, salah satunya adalah dengan perencanaan keuangan.

Untuk perencanaan keuangan dan proses pemantauan keuangan yang baik, Anda harus melakukan pembukuan yang benar bagi usaha Anda. Lakukanlah pencatatan segala transaksi dan pengeluaran pada bisnis secara terperinci. Jika kesulitan dengan pencatatan dan pembukuan manual, Anda bisa mencoba mengguanakan software akuntansi yang mudah digunakan seperti Accurate Online.

Anda bisa mencoba Accurate Online secara gratis selama 30 hari melalui tautan pada gambar di bawah ini :

bisnisukmbanner

Efisiensi Bisnis dengan Satu Aplikasi Praktis!

konsultasikan kebutuhan bisnismu dengan tim kami.

Jadwalkan Konsultasi

artikel-sidebar

Natalia
Wanita lulusan S1 Bisnis Manajemen yang sering membagikan berbagai ilmunya dalam bidang bisnis secara menyeluruh kepada masyarakat, mulai dari tips, ide bisnis, dan masih banyak lagi.

Artikel Terkait