Penting Untuk Bisnis, R&D Adalah Bagian Riset dan Pengembangan Produk

oleh | Feb 14, 2022

source envato.

Penting Untuk Bisnis, R&D Adalah Bagian Riset dan Pengembangan Produk

Research and development atau yang dikenal dengan R&D adalah salah satu bagian yang sangat penting dalam proses pembuat produk barang atau jasa dari suatu bisnis. Saat ingin mengungguli kompetitor, tentunya suatu bisnis tidak hanya bisa diam ditempat dan melakukan hal yang sama.

Harus selalu ada inovasi baru agar perusahaan bisa tetap selangkah di depan kompetitornya. Kabar baiknya, kami sudah menyiapkan penjelasan lengkap tentang R&D, berbagai jenis, dan benefit dalam menjalankannya untuk Anda pada artikel di bawah ini.

Apa Itu Research and Development (R&D)?

Berdasarkan laman Investopedia, R&D adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh pihak perusahaan saat ingin menciptakan inovasi produk barang atau layanan jasa yang baru.

Sama seperti namanya, di dalam R&D terdapat serangkaian proses riset dan juga pengembangan produk barang atau layanan jasa yang ingin dihadirkan pada pelanggan. Tujuannya adalah agar perusahaan bisa mempublikasikan produk barang atau layanan jasa yang orisinal secara lebih maksimal.

Saat ini, sebagian besar perusahaan sudah menjalankan R&D. Karena, seperti yang sudah disinggung sebelumnya, perusahaan harus berada satu langkah di depan dari kompetitornya.

Riset dan pengembangan pada produk tidak hanya dilakukan oleh perusahaan raksasa saja, tapi juga pada perusahaan-perusahaan kecil. Walaupun demikian, industri yang dianggap wajib dalam melakukan R&D adalah industri IT, fashion, farmasi, dan lain sebagainya.

Jadi misal Anda bekerja di dalam industri fashion lalu ingin meluncurkan koleksi sepatu baru, maka sebelum membuat sepatu Anda harus menjalankan R&D tentang produk tersebut dan industri secara menyeluruh.

Kegiatan tersebut harus dilakukan agar bisa mengetahui kompetisi, tren yang sedang berkembang, dan bisnis yang meluncurkan produk serupa.

Jangan sampai tiba-tiba desain yang sudah dibuat ternyata sama seperti produk dari kompetitor yang sudah dipatenkan, lalu perusahaan dituntut karena tidak melakukan serangkaian riset lebih dulu.

Baca juga: Product Development: Pengertian, dan Berbagai Tahapannya

Mengapa R&D Penting?

Salah satu alasan kenapa R&D penting adalah agar pihak perusahaan bisa selalu selangkah lebih maju dari pesaingnya. Kegiatan R&D akan membantu perusahaan dalam mengumpulkan data serta informasi yang diperlukan, menggunakan teknologi baru, dan membuat produk barang atau layanan jasa yang paling baik.

Bersumber dari laman Business Hub, beberapa manfaat dari kegiatan R&D adalah sebagai berikut

1. Mendapatkan Hak Paten

Keuntungan pertama dalam menjalankan kegiatan R&D adalah pihak perusahaan bisa mengajukan hak paten pada produk barang atau layanan jasa yang baru dikembangkannya. Karena tujuan utama dari melakukan R&D adalah agar pihak perusahaan bisa terus inovatif, maka hak paten ini akan menjadi suatu tanda akan hal tersebut.

Pihak perusahaan nantinya akan terlihat lebih kredibel dalam industri yang dijalaninya, lalu akan memperoleh keuntungan jangka panjang lain.

Misalnya ada dua perusahaan yang membuat produk printer untuk laptop atau komputer, yaitu perusahaan X dan perusahaan Y. Lalu, printer dari perusahaan X mengembangkan inovasi baru yang membuat mesin printernya tidak berisik saat mencetak.

Nah, penambahan fitur tersebut sudah dipatenkan oleh perusahaan X, sehingga perusahaan X terdaftar sebagai perusahaan yang mengembangkan dan menciptakan fitur tersebut. Para pelanggan tentu akan jauh lebih tertarik pada perusahaan pelopor yang mampu menawarkan fitur terbaru.

2. Finansial Perusahaan Membaik

Alasan lainnya kenapa R&D sangat penting adalah karena dalam prosesnya Anda bisa menampilkan visi perusahaan secara langsung pada calon investor.

Tentunya para investor sangat mengharapkan adanya peningkatan penjualan saat ini dan juga di masa depan. Nah dengan melakukan R&D, artinya perusahaan akan terus eksis dengan inovasi baru dan bisa terus berkembang, baik itu dalam hal bisnis maupun produknya.

3. Mengurangi Pengeluaran

Keuntungan selanjutnya dari R&D adalah mampu meminimalisir biaya manufaktur. Pada tahap awal melakukan riset, perusahaan pasti sudah mengumpulkan berbagai data tentang target pasar, kompetisi, dan berbagai hal lainnya.

Nah, hasil dari riset tersebut akan mampu memperjelas arah pengembangan produk, sehingga biaya produksinya tidak terlalu tinggi dan Anda bisa menjual produk dengan harga yang kompetitif.

4. Dapat Merekrut Kandidat Berkualitas

Keuntungan yang terakhir dari R&D adalah perusahaan akan bisa merekrut karyawan dengan kualitas tinggi. Setiap kandidat pasti akan berusaha keras untuk bekerja di perusahaan unggulan, dan perusahaan pun ingin memiliki kandidat terbaik.

Kandidat unggulan ini umumnya sangat tertarik dengan perusahaan yang inovatif dan mau melakukan hal baru. Kegiatan R&D bisa menjadi sumbu yang mampu menarik para kandidat terbaik dan berkualitas untuk perusahaan.

Baca juga: Product Life Cycle: Pengertian, Tahapan, dan Faktor yang Mempengaruhinya

Tanggung Jawab Tim Research and Development 

Tanggung jawab utama dari divisi R&D adalah memastikan perusahaan untuk lebih unggul dari para pesaingnya. Selain itu, tim R&D juga bertanggung jawab membantu perusahaan untuk memperoleh data dan informasi yang diperlukan agar bisa membuat produk barang dan layanan jasa terbaik.

Selain itu, tugas dan tanggung jawab dari tim R&D adalah sebagai berikut:

1. Meningkatkan Kredibilitas Perusahaan

Tim R&D bertanggung jawab penuh dalam mengajukan hak paten untuk perusahaan atas produk dan jasa baru yang sudah mereka ciptakan.

Hak paten adalah suatu tanda bahwa perusahaan terus melakukan inovasi yang baik. Selain itu, hak paten pun mampu meningkatkan kredibilitas perusahaan dalam sektor industrinya. Dengan adanya kredibilitas tersebut, maka pihak perusahaan akan memperoleh keuntungan jangka panjang.

Jadi, tanggung jawab dari tim R&D secara tidak langsung adalah meningkatkan kredibilitas perusahaan.

2. Memperbaiki Finansial Perusahaan 

Mereka yang bekerja dalam tim R&D pun harus mampu menampilkan visi perushaan pada calon investornya secara langsung. Mereka harus mampu menunjukkan bahwa perusahaan mampu berkembang dan terus melakukan inovasi untuk sekarang dan masa depan.

3. Meminimalisir Pengeluaran Perusahaan

Selanjutnya, tanggung jawab dari tim R&D adalah mengurangi biaya pembuatan produk. Mereka harus mengumpulkan berbagai informasi dan data tentang kompetisi yang terjadi di pasar, target pasar, dan hal lainnya. Hasil dari informasi tersebut nantinya akan digunakan untuk mengembangkan produk.

Sehingga, pengeluaran perusahaan untuk membuat produk tidak terlalu banyak dan produk atau jasa bisa dijual dengan harga yang lebih bersaing.

Baca juga: Ansoff Matrix: Pengertian, Cara Membuat, Strategi, dan Contohnya

Tahapan Research and Development

Setelah kita mengetahui bersama tentang research and development, peran penting dan manfaat dari melakukan kegiatan ini, maka Anda juga harus mengetahui berbagai jenis yang bisa Anda terapkan.

Dirangkum dari laman Inc. dan Forrest Brown, Beberapa tahapan R&D adalah sebagai berikut ini:

1. Riset Mendasar

Tahap pertama R&D adalah riset mendasar. Dalam tahap ini, mereka yang dipilih untuk melakukan R&D akan bertugas dalam mengumpulkan seluruh data dan informasi yang diperlukan.

Data dan juga informasi tersebut kemudian akan dimanfaatkan untuk membentuk pemahaman yang mampu membantu bisnis agar terus berkembang ke arah yang lebih baik.

Seluruh informasi yang terdapat dalam riset ini bisa dijadikan sebagai pedoman R&D lain di kemudian hari dan membantu bisnis dalam mengambil kebijakan yang lebih strategis.

2. Riset Terapan

Tahap R&D yang selanjutnya adalah riset terapan. Dalam tahap ini, umumnya perusahaan akan mencoba menggunakan teknologi baru, memasuki pasar yang baru, serta mengembangkan tingkat keamanan atau meminimalisir pengeluaran.

Tahap yang satu ini lebih menekankan aspek komersial dan bagaimana suatu layanan jasa atau produk barang bisa dikembangan sesuai dengan kebutuhan pasar.

3. Desain dan pengembangan

Tahap terakhir dari R&D adalah melakukan pengembangan dan desain produk, mengedit informasi dan data yang sudah terkumpul menjadi suatu produk barang atau layanan jasa terbaru. Dalam tahap ini akan dilakukan proses desain produk, membuat prototype produk, melakukan uji coba, dan mengembangkan produk barang atau layanan jasa terbaru.

Baca juga: Mengenal Pentingnya Desain Produk pada Pengembangan Bisnis

Penutup

Demikianlah penjelasan dari kami tentang R&D, lengkap dengan pengertian, peran penting, tugas dan tahap dalam melakukan kegiatan research and development.

Kini, saatnya Anda menerapkan kegiatan R&D agar perusahaan Anda bisa lebih unggul dari kompetitor dan terus eksis serta tampil menjadi perusahaan yang unggul.

Namun, dalam prosesnya Anda tetap harus memerhatikan dan mencatat pengeluaran yang terjadi karena proses pengembangan produk. Nantinya, catatan tersebut akan bisa Anda manfaatkan untuk membuat kebijakan bisnis yang tepat di masa depan.

Kabar baiknya, saat ini Anda sudah bisa mencatat pengeluaran dan pemasukan aliran dana bisnis secara lebih mudah dengan menggunakan software akuntansi dari Accurate Online.

Aplikasi berbasis cloud ini terbukti sudah berhasil membantu lebih dari 370 ribu pebisnis di Indonesia dan sudah mendapatkan penghargaan TOP Brand Awards sebanyak enam kali berturut-turut dari tahun 2016 hingga tahun 2021.

Hal itu didapat karena Accurate Online konsisten membantu para pebisnis dalam menyediakan lebih dari 200 jenis laporan keuangan dan menyediakan fitur yang mampu membantu mereka dalam mengefisiensikan bisnisnya. Sehingga, para pebisnis bisa lebih fokus dalam melakukan kegiatan research and development dan berkompetisi di pasar.

Lebih uniknya lagi, software akuntansi ini bisa dinikmati dengan biaya akuntansi yang sangat terjangkau, yaitu sebesar Rp 200 ribuan saja perbulan.

Jika Anda tertarik, Anda bisa mencoba Accurate Online terlebih dahulu selama 30 hari gratis dengan klik banner di bawah ini.accurate1

bisnisukmbanner

Efisiensi Bisnis dengan Satu Aplikasi Praktis!

konsultasikan kebutuhan bisnismu dengan tim kami.

Jadwalkan Konsultasi

artikel-sidebar

Natalia
Wanita lulusan S1 Bisnis Manajemen yang sering membagikan berbagai ilmunya dalam bidang bisnis secara menyeluruh kepada masyarakat, mulai dari tips, ide bisnis, dan masih banyak lagi.

Artikel Terkait