5 Lembaga Penyedia Layanan Gadai dengan Bunga Pegadaian BPKB Rendah

oleh | Okt 5, 2022

source envato.

5 Lembaga Penyedia Layanan Gadai dengan Bunga Pegadaian BPKB Rendah

Ketika sedang diapit dengan berbagai kebutuhan, menjaminkan surat berharga seperti Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) bisa menjadi jalan tercepat untuk mendapatkan dana tunai. Berbagai lembaga penyedia layanan gadai pun telah tersebar di seluruh Indonesia dengan menawarkan sejumlah program pembiayaan dengan tawaran suku bunga pegadaian BPKB yang rendah, angsuran yang terjangkau, dan tenor yang panjang.

Apabila Anda hendak menggunakan layanan gadai seperti ini, pastikan untuk memilih lembaga dengan kredibilitas baik dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Jangan sampai kondisi ekonomi Anda yang tengah buruk justru semakin parah karena memilih layanan gadai yang tidak terpercaya.

Oleh karena itu, artikel ini telah menguraikan lima lembaga penyedia layanan gadai yang terpercaya yang menawarkan sejumlah keuntungan bagi nasabahnya.

Lembaga Penyedia Layanan Gadai

1. Pegadaian

Pegadaian menawarkan dua produk gadai kendaraan atau BPKB kendaraan bermotor, yaitu Gadai Kendaraan dan Pinjaman Serba Guna Pegadaian. Untuk produk Gadai Kendaraan, yang dijadikan sebagai agunan bisa berupa kendaraan maupun BPKB-nya saja. Tentunya, dengan ketentuan jangka waktu (tenor), sewa modal (suku bunga), dan besaran pinjaman yang berbeda.

Untuk Gadai Kendaraan menggunakan BPKB-nya saja, besaran pinjaman yang ditawarkan mulai dari Rp1 juta hingga Rp500 juta atau lebih, dengan administrasi sebesar Rp2.000 hingga Rp125.000. Untuk biaya sewa modal atau bunga pegadaian BPKB-nya mulai dari 1% hingga 1,2% per 15 hari dengan jangka waktu 1-120 hari.

Sedangkan untuk produk Pinjaman Seba Guna Pegadaian dengan agunan BPKB, besaran pinjaman yang ditawarkan mulai dari Rp1 juta hingga Rp100 juta dengan jangka waktu pinjaman selama 12 bulan hingga 36 bulan.

Untuk pinjaman Rp1 juta – Rp10 juta, biaya sewa modalnya sebesar 1,5% per bulan. Untuk pinjaman Rp10,1 juta – Rp50 juta, biaya sewa modalnya sebesar 1,25% per bulan. Kemudian untuk pinjaman Rp50,1 juta – Rp100 juta, biaya sewa modalnya sebesar 1,15% per bulan.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Aplikasi Kredit yang Sudah Terdaftar dan Diawasi OJK

2. Adira Finance

Adira Finance juga menjadi salah satu penyedia layanan gadai BPKB terbaik di Indonesia selain Pegadaian. Adira Finance melayani gadai BPKB mobil dan motor, baik perseorangan maupun komersial, serta berbagai macam produk lainnya yang bisa dipilih di lebih dari 600 cabangnya yang tersebar di seluruh Indonesia.

Adira Finance menawarkan pinjaman dengan tenor mulai dari satu hingga empat tahun dengan bunga pegadaian BPKB per bulannya sebesar 1,66% untuk motor dan 0,66% untuk mobil. Sementara untuk besaran pinjaman yang ditawarkannya ialah mulai dari Rp3 juta untuk motor dan Rp20 juta untuk mobil.

3. BFI Finance

BFI Finance yang telah berdiri sejak 30 tahun lalu memiliki pengalaman serta kredibilitas yang baik sebagai perusahaan penyedia layanan pembiayaan. Terutama pada layanan gadai BPKB, di mana BFI Finance bisa menyediakan pembiayaan untuk kebutuhan konsumtif maupun produktif.

BFI Finance menawarkan suku bunga pedagaian BPKB untuk motor sebesar 2,25% per bulan atau 27% per tahun, sementara untuk mobil adalah sebesar 0,95% per bulan atau 11,5% per tahun. Kemudian untuk besaran pinjamannya dimulai dari Rp1 juta untuk motor dengan tenor 6 sampai 18 bulan. Sedangkan untuk mobil, pinjamannya dimulai dari Rp10 juta dengan tenor 12 bulan sampai 48 bulan.

Proses pengajuan pinjaman di BFI Finance pun terbilang cepat dan mudah. Peminjam hanya perlu mengisi formulir secara online tanpa proses survey, sehingga pencairan dananya hanya memerlukan waktu selama 2 hari.

Baca Juga: Bunga Bank adalah: Ini Definisi, Jenis, Fungsi, Serta Manfaatnya

4. Mandiri Tunas Finance

Mandiri Tunas Finance yang sebelumnya bernama PT Tunas Financindo Sarana mengganti namanya setelah mendapatkan akuisisi dari Bank Mandiri. Untuk layanan pinjaman dengan agunan BPKB, Mandiri Tunas Finance membuka tawaran untuk mobil penumpang dengan maksimal tenor 5 tahun, mobil komersil dengan maksimal tenor 4 tahun, dan motor gede dengan maksimal tenor 3 tahun.

Besaran plafon pembiayaan atau dana tunai yang bisa didapat nasabah mencapai 90% dari harga kendaraan dan bisa dicairkan dalam waktu 1-3 hari. Kemudian untuk suku bunga pegadaian BPKB-nya sendiri mulai dari 0,58% per bulan.

Ketika nasabah menggunakan produk Mandiri Tunas Finance, proses debet pinjaman akan dilakukan melalui fitur autodebet dari rekening ATM Bank Mandiri milik mereka. Dengan begitu, nasabah tidak perlu repot setiap bulannya untuk membayarkan tagihan, melainkan akan ditarik secara otomatis.

5. WOM Finance

Lembaga penyedia layanan gadai BPKB yang terakhir adalah WOM Finance yang tergabung dalam MayBank Group. WOM Finance menawarkan pembiayaan melalui tiga produk, yakni kredit multiguna, pembiayaan motor baru, dan pembiayaan berprinsip syariah.

Untuk kredit multiguna dengan agunan BPKB, WOM Finance menawarkan pinjaman untuk BPKB motor dengan tenor hingga 3 tahun dan untuk BPKB mobil dengan tenor 4 tahun. Suku bunga pegadaian BPKB-nya adalah sebesar 1,9% hingga 2,3% per bulan untuk motor dan 0,9% hingga 1,5% untuk mobil.

Baca Juga: Apa Itu Bunga Flat dan Bedanya dengan Bunga Efektif?

Penutup

Demikianlah lima lembaga yang menyediakan layanan gadai dengan kredibilitas baik dan telah diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Kelima lembaga tersebut menawarkan produk pembiayaan dengan keuntungan yang berbeda, bisa berupa total dana pinjaman yang besar, bunga pegadaian BPKB yang rendah, angsuran yang ringan, hingga tenor yang panjang. Semuanya bisa Anda bandingkan terlebih dahulu untuk menyesuaikan dengan kebutuhan.

Apabila Anda menggunakan layanan gadai tersebut, Anda harus mengelola keuangan dengan lebih baik dan bijak. Sebab, Anda mempunyai kewajiban untuk membayar cicilan setiap bulannya. Untuk membantu Anda dalam mengelola keuangan ini, Anda bisa menggunakan aplikasi bisnis dan akuntansi dari Accurate Online.

Aplikasi bisnis ini menyediakan lebih dari 200 jenis laporan keuangan yang mudah untuk digunakan dan bisa diakses secara fleksible. Di dalamnya, tersedia pula beragam fitur dan keunggulan yang akan mendukung proses pengelolaan dan pembuatan laporan keuangan menjadi lebih cepat, akurat, dan otomatis.

Nah, jika Anda tertarik untuk menggunakannya, silahkan klik tautan gambar di bawah ini dan nikmati Accurate Online secara gratis selama 30 hari.

ekonomikeuanganbanner

Efisiensi Bisnis dengan Satu Aplikasi Praktis!

Konsultasikan kebutuhan bisnismu dengan tim kami.

Jadwalkan Konsultasi

artikel-sidebar

Ibnu
Lulusan S1 Ekonomi dan Keuangan yang menyukai dunia penulisan serta senang membagikan berbagai ilmunya tentang ekonomi, keuangan, investasi, dan perpajakan di Indonesia

Artikel Terkait