Pengembangan SDM: Pengertian, Strategi dan Fungsinya Bagi Bisnis

oleh | Sep 1, 2020

source envato.

Pengembangan SDM: Pengertian, Strategi dan Fungsinya Bagi Bisnis

Dalam sebuah organisasi tentu memerlukan sebuah Sumber Daya Manusia dalam menjalankan organisasi tersebut. Di mana organisasi yang dimaksud ini adalah organisasi yang berada dalam sebuah institusi maupun sebuah perusahaan. Maka dari itu, pengembangan SDM sangat diperlukan dalam menyelesaikan tugas dan tanggung jawab setiap perusahaan.

Pengertian Pengembangan SDM

Pengembangan SDM dapat diartikan sebagai sebuah aktivitas yang dilakukan oleh suatu perusahaan atau organisasi dalam waktu tertentu untuk meningkatkan keterampilan dan keahlian sumber daya manusianya dalam entitas organisasi tersebut dan pada akhirnya meningkatkan produktifitas organisasi secara menyeluruh.

Selain itu, tujuan dari pengembangan sumber daya manusia ini agar bisa melahirkan perubahan sikap karyawan yang positif.

Maka dari itu, dalam sebuah perusahaan juga diperlukan divisi khusus pengembangan sumber daya manusia. Sehingga nantinya ada yang membantu karyawan perusahaan dalam mengembangkan kepribadian yang personal.

Selain itu, seorang karyawan juga bisa memiliki keterampilan yang bersifat organisasional. Adapun pengembangan tersebut biasanya dimulai dari proses on boarding kemudian memberikan kursus dan seminar bagi karyawan. Bukan hanya itu, harus juga menyediakan sebuah tool.

Di mana tool ini memiliki kegunaan dalam membantu karyawan dalam pekerjaan maupun hal lainnya. Pada dasarnya sebuah perusahaan yang sukses tentu memiliki pengembangan sumber daya manusia yang baik, karena dalam menerapkan hal ini tentu diberikan sebuah pengetahuan mengenai bisnis. Selain itu, seorang karyawan juga bisa menghasilkan kinerja yang baik.

Perlu diketahui bahwa divisi pengembangan sumber daya manusia ini menjalankan tugasnya pada tahap penerimaan karyawan baru. Di mana semua karyawan yang diterima harus dilatih oleh divisi ini terlebih dahulu sebelum bekerja di perusahaan. Selain dilatih juga dibekali dengan sebuah pembelajaran yang sangat penting tentang perusahaan.

Download eBook Panduan dan Template Pembukuan Sederhana dengan Excel untuk Bisnis Kecil

Apa Saja Strategi Pengembangan SDM ?

Dalam penerapan strategi pengembangan sumber daya manusia ini pada dasarnya hanya memberikan sebuah pendidikan dan pengembangan keterampilan. Namun bukan hanya itu saja, divisi SDM juga mengajarkan mengenai loyalitas dalam bekerja. Untuk penjelasan lebih lanjut, bisa simak paparan berikut ini yang membahas mengenai strategi pengembangan SDM.

1. Memberikan Penghargaan Kepada Karyawan

Penghargaan dapat diartikan sebuah perilaku dalam menghargai atas pencapaian atau prestasi yang dimiliki oleh karyawan. Di mana penghargaan ini memiliki banyak jenis seperti memberikan kenaikan gaji, memberikan hadiah seperti mobil, maupun penghargaan lainnya. Tujuan dari pemberian penghargaan ini agar karyawan lain bisa termotivasi.

Nantinya diharapkan akan banyak karyawan yang termotivasi menjadi lebih baik dalam memberikan sebuah kontribusi terhadap pengembangan perusahaan.

Contoh kontribusi yang bisa dilakukan adalah seperti memiliki keahlian yang tinggi dalam presentasi, sehingga perusahaan lain bisa dengan mudah melakukan kerja sama karena melihat dari cara presentasi salah satu karyawan yang sangat baik.

Baca juga: Pengertian Lengkap Manajemen Aset, Tujuan dan Siklusnya

2. Mengadakan Program Pelatihan

Strategi pengembangan SDM selanjutnya yang bisa dilakukan adalah mengadakan sebuah program pelatihan. Di mana program pelatihan ini nantinya akan diikuti oleh karyawan perusahaan. Dalam program pelatihan ini juga terdiri dari beberapa jenis yang ditawarkan. Seperti skill training, pelatihan ulang, creativity training, cross functional training, serta team training.

Skill training ini dilakukan untuk melatih dalam mengembangkan keterampilan yang dimiliki oleh setiap karyawan. Selain itu, ada juga creativity training yang bertujuan untuk melatih kreativitas yang dimiliki karyawan perusahaan. Sehingga nantinya kreativitas tersebut bisa dikembangkan agar menjadi lebih baik. Untuk team training ini memberikan pelatihan bagaimana melakukan kerja sama dalam satu tim.

Baca juga: Proses Produksi: Pengertian, Jenis, Tahapan dan Karakteristiknya

3. Memberikan Kesempatan Untuk Menuangkan Ide

Strategi yang pertama adalah dengan memberikan kesempatan kepada setiap karyawan untuk menyalurkan ide yang dimiliki. Di mana ide yang disalurkan ini seperti bagaimana rancangan produk dalam suatu perusahaan untuk kedepannya. Karena sebuah ide yang dikeluarkan oleh karyawan harus didengar dan dipertimbangkan jika sesuai.

Sehingga nantinya jika perusahaan menyetujui ide atau gagasan tersebut bisa membuat produk atau layanan baru yang berbeda dan terlihat menarik.

Disisi perusahaan, produk baru ini akan membuat bisnis yang berpotensi untuk mendapatkan keuntungan lebih banyak. Disisi karyawan yang menuangkan ide, ini akan membuat mereka merasa dihargai. Dan disisi konsumen, mereka akan lebih banyak mendapatkan pilihan produk atau layanan yang bisa dipilih.

Ini adalah strategi yang baik untuk setiap pihak.

Baca juga: 30 Cara Melakukan Marketing Online Untuk Bisnis Kecil Secara Gratis

pengembangan sdm 2

Fungsi Pengembangan Sumber Daya Manusia bagi Bisnis

Setakah mengetahui strategi dalam pengembangan SDM yang efektif bagi sebuah bisnis, selanjutnya adalah mengetahui fungsi dari pngembangan SDM dalam entitas bisnis.

Dengan memeperhatiakan seluruh sumber daya manusia dalam organisasi, tentu akan membuat bisnis Anda menjadi lebih baik dan berkualitas. Namun lebih jauh dari sekedar “baik” berikut adalah paparan tentang fungsi pengembangan SDM bagi bisnis.

1. Meningkatkan Produktivitas

Fungsi yang dari pengembangan sumber daya manusia yang pertama adalah bisa meningkatkan produktivitas karyawan dalam bekerja. Di mana seorang karyawan mungkin mampu menciptakan varian baru dari berbagai produk yang ditawarkan perusahaan. Sehingga konsumen ANda tidak akan merasa bosan karena bisa memilih banyak varian yang telah disediakan.

2. Mampu Mengurangi Kerusakan yang Terjadi Pada Produk

Karyawan yang memang memiliki keahlian atau keterampilan dalam perusahaan bisa mengurangi sebuah kerusakan produk. Namun keterampilan tersebut terlebih dahulu harus dikembangkan melalui pelatihan yang dilakukan oleh divisi pengembangan sumber daya manusia. Sehingga karyawan atau pekerja akan terlihat lebih terampil dan memiliki kualitas yang tinggi dalam bekerja.

Baca juga: Manajemen Sumber Daya Manusia, Pengertian, Fungsi dan Tujuannya

3. Pekerjaan Bisa Berjalan Secara Efisien

Kata efisien memiliki makna melakukan pekerjaan secara tepat dan tidak membuat kesalahan dalam bekerja. Karena memang fungsi dari program pengembangan sumber daya manusia tersebut untuk melatih karyawan agar memiliki sifat yang terampil. Maka dari itu, Pekerjaan yang dilakukan bisa berjalan secara efisien berdasarkan apa yang diharapkan.

4. Meningkatkan Sikap Kepemimpinan

Sikap kepemimpinan memang harus dilatih dan tidak banyak dikuasai oleh banyak orang, bahkan pemimpin itu sendiri.

Namun sikap kepemimpinan ini tidak selamanya harus dimiliki oleh seorang pemimpin saja, akan tetapi harus juga dimiliki oleh karyawan dengan mempelajari dan melakukan pelatihan kepemimpinan. Nantinya sifat kepemimpinan ini bisa berguna secara individu dan organisasi secara menyeluruh. 

5. Memberikan Tingkat Pelayanan yang Baik Kepada Konsumen

Pelayanan memang juga termasuk dalam sebuah penilaian yang dinilai oleh konsumen jika menggunakan sebuah jasa. Maka dari itu berikan pelayanan yang baik kepada konsumen agar merasa nyaman.

Untuk meningkatkan pelayanan yang lebih biak maka diperlukan sebuah pengembangan sumber daya manusia agar para karyawan bisa meningkatkan pelayanan yang baik kepada konsumen sesuasi standar.

Baca juga: Keunggulan Kompetitif: Pengertian, Fungsi, Strategi, Analisa dan Alat Ukurnya

6. Menciptakan Moral yang Baik Bagi Karyawan

Adapun moral yang dimaksud dalam hal ini adalah sebuah sikap yang harus diterapkan oleh manusia atau karyawan dalam melakukan pekerjaan. Moral yang baik contohnya seperti memiliki sikap disiplin, tidak terlambat untuk masuk kerja, atau loyal terhadap pekerjaan.  Selain itu, pekerjaan juga harus dikerjakan dengan tepat waktu tanpa menunda untuk mengerjakannya.

7. Mampu Meningkatkan Balas Jasa

Mengenai balas jasa ini merupakan kata lain dari kata upah atau gaji yang diberikan kepada pekerja. Di mana upah atau gaji ini sebagai sebuah balas jasa karena meluangkan waktu dan tenaga untuk bekerja di perusahaan tersebut. Hal ini bisa ditingkatkan jika pekerjaan yang dilakukan oleh karyawan semakin baik.

Baca juga: Manajemen Risiko: Pengertian, Jenis, Strategi Penyelesaian, dan Fungsinya

Kesimpulan

Itulah beberapa paparan yang terkait dengan pengembangan sumber daya manusia untuk setiap organisasi. Baik organisasi yang ada dalam sebuah institusi maupun sebuah perusahaan.

Karena pengembangan SDM dianggap sangat penting untuk diterapkan, maka banyak perusahaan yang melakukan training atau pelatihan dengan inteval waktu tertentu untuk memastikan setiap SDM yang ada di perusahaan tersebut sudah terlatih dan memiliki pengetahuan dan kemampuan yang up to date sesuai dengan kebutuhan industri dan pasar.

Hal yang sama juga berlaku pada proses pembukuan usaha Anda. Jika Anda masih menggunakan pembukuan manual yang mmakan waktu, tentu ini akan membuat proses pengelolaan finansial pada usaha yang tidak efisien.

Untuk membuat pengelolaan keuangan yang optimal, Anda bisa mencoba menggunakan software akuntansi yang mudah digunakan, harga terjangkau dan memiliki fitur yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda seperti Accurate Online.

Accurate Online adalah accounting software berbasis cloud yang sudah digunakan oleh lebih dari 300 ribu pengguna dari berbagai jenis bisnis di Indonesia dan telah meraih Top Brand Award sejak tahun 2016 sampai saat ini sebagai software akuntansi terbaik di Indonesia.

Jadi apalagi yang masih Anda ragukan? Anda bisa mencoba menggunakan Accurate Online secara gratis selama 30 hari melalui tautan pada gambar di bawah ini:

accurate 3

 

marketingmanajemenbanner

Efisiensi Bisnis dengan Satu Aplikasi Praktis!

Konsultasikan kebutuhan bisnismu dengan tim kami.

Jadwalkan Konsultasi

artikel-sidebar

Anggi
Seorang wanita lulusan sarjana manajemen bisnis dan akuntansi yang hobi menulis blog tentang manajemen bisnis secara spesifik.

Artikel Terkait