Apa itu Warehouse? Ini Pengertian, Fungsi, dan Tujuannya

oleh | Nov 8, 2022

source envato.

Apa itu Warehouse? Ini Pengertian, Fungsi, dan Tujuannya

Untuk Anda yang baru ingin masuk atau menekuni bisnis, apapun jenisnya, tentu Anda harus memiliki warehouse atau gudang. Saat bisnis Anda masih berskala kecil, mungkin Anda bisa memanfaatkan ruangan di rumah yang tidak terpakai agar bisa dijadikan sebagai warehouse.

Tapi jika bisnis Anda sudah mulai besar, maka Anda pun harus bisa menyediakan warehouse yang juga besar untuk menampung berbagai bahan atau persediaan barang dagang Anda.

Nah, pada kesempatan kali ini, mari kita mengenal lebih dalam tentang warehouse, lengkap dari mulai pengertian, tujuan, dan fungsinya.

Apa Itu Warehouse?

Berdasarkan laman Forbes, warehouse adalah suatu gudang perusahaan yang digunakan untuk bisa menyimpan dan menyediakan barang dagang perusahaan. Beberapa perusahaan besar, kerap kali menggunakan sistem warehouse yang sederhana untuk menunjang ketersediaan informasi terkait stok barang, kondisi barang, sampai dengan pengiriman barang.

Hal tersebut sangat penting di dalam manajemen rantai pasok produk. Rantai pasok tersebut akan selalu diperbarui dan hanya karyawan tertentu saja yang memiliki akses di dalamnya.

Warehouse juga menjadi bagian yang akan selalu melekat dengan rantai pasokan, yang mana didalamnya melibatkan proses sumber, produksi, dan distribusi. Mulai dari bahan baku, mengolah produk setengah jadi, sampai produk yang benar-benar sudah siap digunakan.

Agar bisa mengkoordinasi distribusi barang hasil dari ketidakseimbangan antara permintaan dan penawaran, maka suatu warehouse pun sangat penting. Persediaan barang tersebut memerlukan ruangan, seperti fasilitas penyimpanan sementara.

Dalam kegiatan pengelolaan gudang, terdapat beberapa prinsip yang harus digunakan, seperti kecepatan pasar dan memenuhi permintaan, ketepatan dalam menjalankan rantai pasok secara kontinyu, pelanggan harus bisa memperoleh produk secara cepat dan mudah, dan bisa memperoleh informasi tentang persediaan barang digudang dengan cara yang sederhana.

Baca juga: Apa itu Buku Induk Inventaris? Ini Pengertian dan Cara Membuatnya

Tujuan Sebuah Warehouse

Sebagai penunjang mobilitas bisnis,  gudang harus didirikan di suatu gedung yang telah memiliki kriteria khusus. Nah, berikut ini adalah beberapa tujuan dari memiliki gudang.

  • Mengendalikan dan melakukan efisiensi transportasi dan biaya produksi. Walaupun sebuah barang mempunyai hasil produksi dengan jumlah yang banyak namun peminatnya sedikit, maka barang produksi tersebut harus disimpan dengan baik di dalam gudang.
  • Sebagai koordinasi permintaan dan penawaran. Jadi, gudang harus bisa menyimpan barang secara aman saat permintaan di pasar mengalami fluktuasi.
  • Menyimpan barang setengah jadi dan jadi agar bisa disimpan secara maksimal.
  • Sebagai solusi pendistribusian produk agar bisa mempercepat dan memudahkan proses pengiriman barang.

Baca juga: Apa itu Dead Stock? Bagaimana Cara Mengatasinya?

Manfaat Warehouse

Warehouse memiliki berbagai manfaat yang sangat penting untuk mendukung kegiatan operasional perusahaan. Nah, berikut ini adalah beberapa manfaat dari warehouse:

1. Meningkatkan Efektivitas

Dengan adanya warehouse, maka para pelanggan atau pengguna bisa dengan mudah memperoleh atau mengakses produk yang dihasilkan oleh perusahaan.

2. Mengurangi Pengeluaran

Semua peralatan yang digunakan secara manual oleh perusahaan tidak terlalu diperlukan, sehingga perusahaan bisa menekan biaya operasional. Karena, sistem warehouse telah dibuat secara terstruktur.

3. Proses Bisnis Lebih Cepat

Salah satu strategi yang kerap dilakukan oleh perusahaan adalah memasuk produk sedekat mungkin dengan pasar, agar nantinya proses pemasaran dan pengiriman bisa dilakukan dengan cepat.

4. Kepuasan Pelanggan Meningkat

Mampu meningkatkan kepuasan pelanggan, karena dalam melakukan kegiatan persiapan barang tidak membutuhkan waktu yang lama.

Baca juga: Cara Packing Paket Secara Tepat dan Mudah

Fungsi Warehouse

Fungsi utama dari warehouse adalah sebagai tempat penyimpanan barang. Selain itu, warehouse pun memiliki fungsi lain, ini penjelasannya:

1. Penyimpanan Barang

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, fungsi utama dari sebuah warehouse adalah sebagai tempat penyimpanan barang. Namun, proses penyimpanannya harus dilakukan dengan rapi dan sesuai dengan denah, agar proses pengambilan barang atau produk jadi tidak bingung, terlebih lagi di gudang yang menampung banyak sekali barang.

2. Sebagai Keamanan Produk

Fungsi selanjutnya adalah sebagai pengaman persediaan barang yang dikirim, agar barang bisa tetap utuh dan bisa digunakan dengan baik. Selain itu, fungsi dari warehouse juga adalah mencegah tindakan pencurian dan sebagai mitigasi bencana.

3. Sebagai Pembuat Kemasan

Fungsi selanjutnya dari gudang adalah sebagai tempat pembuat kemasan. Gudang bisa digunakan oleh perusahaan sebagai tempat pembuatan kemasan. Barang yang baru setengah jadi atau produk yang sudah jadi bisa mereka kemas di gudang untuk selanjutnya dikirim ke pelanggan.

4. Untuk Meningkatkan Inventory dan Re-order

Salah satu tantangan yang sering terjadi dalam mengelola gudang adalah menentukan waktu pemesanan kembali, karena barang yang tersedia berada di berbagai lokasi gudang perusahaan.

Baca juga: Inventory Card Agar Lebih Mempermudah Mengelola Persedian, Pentingkah?

Kesimpulan

Demikianlah penjelasan singkat dari kami tentang warehouse. Jadi, warehouse adalah suatu sistem pergudangan ataupun logistik yang bisa digunakan oleh perusahaan agar bisa menyimpan dan menyediakan barang. Warehouse pun memiliki fungsi dan jenis sendiri yang menjadikannya sangat penting untuk disediakan oleh perusahaan dagang.

Namun, bila Anda sedang memerlukan aplikasi yang mampu membantu kegiatan operasional persediaan, Anda bisa menggunakan aplikasi bisnis dari Accurate Online.

Di dalamnya sudah disediakan fitur persediaan yang akan memudahkan Anda dalam melakukan stock opname, mengelola banyak gudang dan banyak produk, melakukan pengaturan dan penyesuaian persediaan, membuat nomor seri, melakukan job costing, dan masih banyak lagi.

Selain itu, seluruh barang yang keluar atau yang tersedia pun sudah dicatat secara lengkap dan akurat oleh Accurate Online. Anda bisa mendapatkan 200 lebih jenis laporan keuangan yang Anda perlukan untuk melengkapinya.

Accurate online pun telah dilengkapi dengan berbagai fitur bisnis lain yang akan memudahkan Anda dalam melakukan kegiatan jual-beli, menyelesaikan administrasi perpajakan, dan masih banyak lagi.

Ayo segera klik tautan gambar di bawah ini untuk langsung menggunakan Accurate Online selama 30 hari, Gratis!

Seberapa bermanfaat artikel ini?

Klik salah satu bintang untuk menilai.

0 pembaca telah memberikan penilaian

Belum ada yang memberikan penilaian untuk artikel ini 🙁 Jadilah yang pertama!

marketingmanajemenbanner
Anggi

Artikel Terkait