Mengenal Laravel, Framework PHP Terpopuler untuk Pengembangan Website
Pemilihan framework yang tepat tentu akan memudahkan proses pengembangan sebuah website. Terlebih apabila pengembangan website tersebut sangatlah kompleks dan membutuhkan framework yang dapat menyederhanakan proses pembuatan dan menghasilkan performa yang maksimal. Dalam hal ini, Laravel merupakan framework yang dapat melakukan hal tersebut.
Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2011, Laravel terus mengalami pertumbuhan yang cukup eksponensial. Dimana ia menjadi framework yang mendapatkan paling banyak bintang di Github pada tahun 2015.
Framework ini memang memberikan begitu banyak fitur dan keunggulan yang bisa dibandingkan dengan framework sejenis. Karena itu, simak terus artikel ini untuk mengetahui fitur dan keunggulan apa yang ditawarkan olehnya. Namun sebelum itu, mari ketahui terlebih dahulu tentang apa itu Laravel.
Daftar Isi
Apa Itu Laravel?
Laravel merupakan framework yang dapat membantu web developer dalam memaksimalkan penggunaan PHP dalam proses pengembangan website. Seperti diketahui, PHP sendiri merupakan bahasa pemograman yang cukup dinamis.
Dimana kehadiran Laravel kemudian membuat PHP menjadi lebih powerful, cepat, aman, dan simple. Terlebih lagi, framework ini selalu memunculkan teknologi terbarunya di antara framework PHP lain.
Framework ini mengikuti struktur MVC atau Model View Controller. Dimana MVC adalah metode aplikasi yang memisahkan data dari tampilan berdasarkan komponen-komponen aplikasi, seperti manipulasi data, controller, dan user interface.
Penggunaan struktur MVC ini membuat Laravel mudah untuk dipelajari dan mampu mempercepat proses pembuatan prototipe aplikasi web. Sebagaimana ia juga menyediakan fitur bawaan seperti otentikasi, mail, perutean, sesi, dan daftar berjalan.
Laravel juga lebih berfokus pada end-user, yang artinya hanya berfokus pada kejelasan dan kesederhanaan, baik dari penulisan hingga tampilan. Ia pun bisa menghasilkan fungsional aplikasi web yang berjalan dengan semestinya.
Hal seperti inilah yang membuat banyak perusahaan dan developer menggunakan Laravel untuk membangun apapun, mulai dari proyek kecil hingga proyek besar.
Baca juga: Flutter Adalah Framework Pengembang Aplikasi, Sudah Tau Kelebihan dan Kekurangannya?
Fitur-Fitur Pada Laravel
Penggunaan Laravel dapat menghasilkan website yang lebih elegan, ekspresif, dan menyenangkan. Framework ini pun terbukti mampu mempermudah proses pengembangan website dengan beberapa fitur unggulannya, yang beberapa di antaranya meliputi:
- Eloquent ORM. Framework ini didasarkan pada ORM Eloquent yang menyediakan dukungan untuk hampir semua mesin database. Ia bekerja sempurna dengan MySQL dan SQLite. Ia pun menyediakan dokumentasi lengkap untuk semua fungsi Eloquent.
- Blade Template Engine. Framework ini menggunakan Blade yang mampu mendesain layout yang unik. Layout yang didesain dapat digunakan di tampilan lain sehingga dapat menghadirkan konsistensi desain dan struktur selama proses pengembangan.
- Routing Laravel dapat digunakan untuk membuat aplikasi yang tenang dengan mudah. Dimana dalam framework ini semua request dipetakan dengan bantuan rute. Anda pun dapat mengelompokkan, memberi nama, menerapkan filter, dan mengikat data model Anda terhadap rute tersebut.
- Di dalam Laravel, terdapat kumpulan modul dan library yang terkait dengan composer. Fitur ini akan membantu Anda menyempurnakan dan meningkatkan fungsionalitas website yang dibangun, serta mempermudah proses update-nya.
- Testing and Debugging. Framework ini dibangun dengan fitur proses pengecekan yang cukup lengkap. Dimana ia mendukung proses pengecekan dengan PHPUnit dan file phpunit.xml yang dapat disesuaikan dengan aplikasi web yang sedang dibangun. Framework ini pun dibangun menggunakan metode pembantu yang nyaman, yang memungkinkan Anda untuk menguji website secara ekspresif.
- Query Builder and ORM. Laravel Database Query Builder menyediakan antarmuka yang lancar untuk membuat dan menjalankan database quer Fitur ini dapat digunakan untuk menjalankan berbagai operasi database di dalam website dan mendukung berbagai sistem database.
- Framework ini memuat pengimplementasian otentikasi menjadi sangat sederhana. Dimana seluruh proses konfigurasi otentikasi sudah berjalan secara otomatis.
Baca juga: Tableau Adalah Tools yang Mampu Merubah Data Menjadi Gambar yang Menarik
Kelebihan Penggunaan Laravel
Ada banyak sekali keuntungan yang bisa didapatkan oleh web developer ketika membangun sebuah website menggunakan Laravel. Adapun beberapa keuntungan tersebut meliputi:
- Template yang Ringan. Template yang ringan memungkinkan developer untuk membuat website yang powerful. Dimana template yang tersedia dapat ditambahkan CSS, image, maupun teks yang sesuai dengan kebutuhan.
- Memiliki Banyak Library Object Oriented. Framework ini memiliki banyak pilihan library object oriented yang tidak dimiliki oleh framework Dimana hal ini akan sangat berguna untuk membangun website yang kompleks.
- Mendukung MVC. Model View Controller sangat berguna untuk memisahkan antara logika dan tampilan, sehingga file dokumentasi dapat tersusun dengan lebih rapi.
- Tersedianya Tool Artisan. Tool Artisan memiliki fungsi untuk interaksi Laravel dengan framework lainnya dengan bantuan command line. Keberadaan artisan membuat developer mudah melakukan berbagai kegiatan lintas framework tanpa takut terjadi masalah.
- Modul Bersifat Individu dan Independen. Dalam satu aplikasi Laravel, terdapat lebih dari 20 modul library yang masing-masingnya bersifat individu. Dimana modul tersebut juga bersifat independen dalam mengadopsi prinsip PHP modern. Karena itulah, modul tersebut dapat membuat aplikasi web menjadi lebih informatif, modular, dan responsif.
Baca juga: OOP Adalah Pemrograman Berbasis Objek, Ini Pengertiannya!
Penutup
Demikianlah penjelasan singkat mengenai apa itu Laravel, fitur apa yang ditawarkannya, dan kelebihan apa yang membuat ia unggul dibanding framework lain.
Sebagaimana penjelasan di atas, Laravel memungkinkan para web developer untuk melakukan proses pengembangan website yang lebih cepat, sehingga bisa mengehemat lebih banyak waktu dan tenaga.
Sama halnya dengan penggunaan software akuntansi dan bisnis berbasis cloud, seperti Accurate Online, yang digunakan untuk mencapai tujuan finansial. Accurate Online merupakan software akuntansi dan bisnis yang menyediakan lebih dari 200 jenis laporan keuangan dan bisnis.
Berbagai fitur dan keunggulan tersedia di dalamnya akan memudahkan kita dalam membuat laporan keuangan dengan cara lebih akurat, cepat, dan otomatis. Accurate Online sendiri juga terbukti telah membantu para pebisnis dalam mencapai kesuksesannya. Tunggu apa lagi?
Yuk, klik tautan gambar di bawah ini jika Anda ingin menikmati Accurate Online secara gratis selama 30 hari.