5 Jenis SEO Tools yang Wajib Anda Kuasai Bila Menginginkan Website yang Optimal

oleh | Mar 16, 2023

source envato.

5 Jenis SEO Tools yang Wajib Anda Kuasai Bila Menginginkan Website yang Optimal

Salah satu tujuan utama dari SEO tools adalah mengoptimalkan website. Dengan adanya SEO tools, maka Anda bisa menggunakan beragam jenis fitur untuk kebutuhan website. Sehingga, lalu-lintas pengunjung website Anda pun nantinya akan meningkat secara otomatis.

Lantas, apa saja SEO tools yang wajib diketahui agar bisa lebih mengoptimalkan website? Dapatkan jawabannya dengan membaca artikel SEO tools di bawah ini hingga selesai.

5 SEO Tools yang Wajib Anda Kuasai

1. Ranking Tools

accurate.id gambar SEO Tools-1

Dilansir dari laman Wordstream, SEO tools ini digunakan untuk mencari tahu informasi posisi ranking dari situs Anda. Rangking tools juga akan membantu Anda untuk mencari tahu strategi marketing yang tepat dan terbaik untuk diterapkan pada website agar bisa berkembang secara lebih maksimal.

Dengan menggunakan rangking tools yang tepat, maka Anda bisa melakukan identifikasi kampanye apa yang paling sesuai untuk digunakan pada website Anda, sehingga mampu memberikan trafik dan keuntungan yang menarik.

Nah, salah satu ranking tools yang bisa Anda gunakan adalah Google Search Console, layanan gratis dari Google yang bisa Anda gunakan untuk memantau data tentang website Anda.

Layanan ini juga bisa meningkatkan performa website Anda di dalam mesin pencarian Google dengan melakukan identifikasi trafik website serta memperbaiki beragam masalah yang ada di dalam website Anda, sehingga bisa muncul di ranking pertama Google.

Baca juga: Apa itu Domain Authority? Ini Pengertian 3 Cara Meningkatkannya

2. Keyword Analytic Tools

accurate.id gambar SEO Tools-2

Keyword Analytic tools adalah salah satu SEO tools yang sangat penting agar bisa meningkatkan traffic website, sehingga beragam jenis konten yang sudah Anda buat bisa tampil di daftar teratas mesin pencarian.

Dengan menggunakan tools ini, Anda bisa mencari kata kunci mana saja yang bisa menempatkan situs Anda menjadi situs prioritas.

Nah saat ini, keyword analytic tools yang terkenal dan banyak digunakan adalah Ubersuggest. Tools ini mampu memberikan beberapa kata kunci yang sesuai dengan bidang Anda, dan berdasarkan yang banyak dicari oleh orang dalam suatu negara.

Selain itu, Ubersuggest pun mampu menyajikan volume keyword dan juga kata yang sedang menjadi tren berdasarkan kurun waktu tertentu.

3. Link Building Tools

accurate.id gambar SEO Tools-3

Dilansir dari laman Search Engine Journal, link building tools adalah salah satu SEO tools yang bisa digunakan untuk mendata peluang tautan pada domain Anda dan juga menyediakan tampilan atau interface yang bisa Anda gunakan untuk bisa mendapatkan tauan potensial untuk kegiatan marketing website.

Salah satu contoh link building tools yang bisa Anda coba gunakan adalah LinkMiner Plugin. Plugin ini adalah salah satu aplikasi SEO tools yang diklaim efektif dalam melakukan link building.

Tools ini mampu melakukan identifikasi dan memeriksa beberapa link yang bisa Anda gunakan agar hasilnya nanti lebih optimal untuk website Anda.

Lebih dari itu, LinkMiner pun mampu menampilkan berapa total tautan eksternal yang ada di dalam website yang sedang muncul di layar Anda.

Baca juga: Apa itu Backlink? Ini Pengertian dan 4 Cara Membangun Backlink yang Berkualitas

4. Content Effectiveness Tools

accurate.id gambar SEO Tools-4

Dalam dunia SEO, ide untuk menampilkan konten yang segar dan unik memiliki peran penting. Tapi, tanpa adanya SEO tools yang tepat, konten yang Anda buat tidak akan mampu menghasilkan keuntungan yang maksimal.

Anda harus bisa membuat konten yang relevan, menarik banyak perhatian audiens, bisa dioptimalisasi, serta mempunyai peringkat yang tinggi di mesin pencarian. Untuk itu, content effectiveness tools ini sangat diperlukan. Salah satu SEO tools untuk menunjang content effectiveness ini adalah Outdated Content Finder.

Dengan menggunakan tools ini, Anda bisa mengetik topik apa saja yang ingin Anda tulis secara umum, dan nantinya tools ini akan memberikan beberapa pilihan konten yang bisa Anda gunakan.

5. Technical SEO Tools

accurate.id gambar SEO Tools-5

SEO tools ini akan membuat Anda bisa melakukan identifikasi back-end dari situs, mencari informasi tentang fungsi, dan juga masalah yang ada, dan berhubungan dengan berbagai hal teknis terkait situs Anda.

Hal teknis ini mencakup elemen halaman, respon pada header HTTP, meta data, redirects, sitemap, dan berbagai hal lainnya.

Beberapa tools layanan technical SEO yang bisa coba Anda gunakan adalah DeepCrawl dan Screaming Frog. Kedua tools ini memiliki fungsi yang sama.

Screaming Frog menawarkan data spreadsheet yang di dalamnya berisi Status Codes, Meta Description, Page Titles, dan juga Robot MetaData. Di sisi lain, DeepCrawl menawarkan grafik dan juga chart agar bisa menunjukkan beragam informasi yang Anda perlukan.

Tapi, DeepCrawl lebih terasa user friendly untuk Anda yang belum terlalu akrab dengan technical SEO dengan fitur yang lebih bervariasi.

6. Link Removal Tools

accurate.id gambar SEO Tools-6

Link Removal tools masih sebenarnya tabu dalam dunia SEO. Karena bila Anda harus menggunakan SEO tools ini, artinya tautan situs Anda sudah terkena penalti oleh algoritma Google Penguin.

Tapi, Anda tetap bisa menggunakan tools ini walau tidak terkena pinalti. Contohnya seperti dengan menghidupkan kembali website yang sebelumnya sudah Anda beli, atau konten yang Anda unggah tanpa adanya izin dari Anda.

Untuk menghilangkan link tersebut Anda bisa menggunakan Disavow Tool dan CognitiveSEO.

Baca juga: Mengenal 5 Jenis Traffic Website dan Cara Mudah Mengoptimalkannya

Penutup

Demikianlah beberapa SEO tools yang bisa Anda coba gunakan untuk lebih mengoptimalkan situs website Anda. Dengan menggunakan SEO tools yang tepat, maka website Anda bisa berkembang secara lebih maksimal.

Tapi, tentunya diperlukan anggaran yang tepat untuk bisa menggunakan SEO tools tersebut. Karena bila Anda menggunakan versi gratis, Anda pasti tidak bisa memanfaatkannya secara maksimal.

Nah agar lebih mudah dan #lebihbaik dalam membuat dan merencanakan anggaran, cobalah gunakan Accurate Online. Kenapa? Karena aplikasi akuntansi dan bisnis terlengkap di Indonesia ini mampu menyajikan lebih dari 200 jenis laporan keuangan dan telah dilengkapi dengan manfaat perencanaan anggaran.

Selain itu, aplikasi ini juga akan memudahkan Anda dalam mengelola dan mengembangkan bisnis.

Masih ragu? Ayo segera gunakan dan coba Accurate Online selama 30 hari gratis melalui tautan gambar di bawah ini.

digitalmarketingbanner

Efisiensi Bisnis dengan Satu Aplikasi Praktis!

Konsultasikan kebutuhan bisnismu dengan tim kami.

Jadwalkan Konsultasi

artikel-sidebar

Cinthya
Seorang wanita lulusan ilmu marketing. Di Accurate Online, wanita ini akan membagikan berbagai hal yang sudah dipelajarinya tentang strategi dan tips marketing, digital marketing, serta berbagai hal yang berkaitan di dalamnya.

Artikel Terkait