Mengenal Sistem Ekonomi Komando: Pengertian, Kelebihan, Kekurangan, dan Karakternya
Sistem ekonomi komando, juga dikenal sebagai ekonomi terpusat adalah bentuk organisasi ekonomi di mana pengaturan dan pengelolaan sumber daya ekonomi sepenuhnya dilakukan oleh pemerintah.
Dalam artikel ini, kita akan menyelusuri dan mendalami sistem ekonomi komando dari berbagai aspek, mulai dari pengertian hingga karakteristik khas yang membedakannya dari sistem ekonomi lainnya.
Daftar Isi
Pengertian Sistem Ekonomi Komando
Ekonomi komando adalah tempat dimana pemerintah membuat keputusan ekonomi.
Mengutip dari Investopedia, Ekonomi komando adalah aspek kunci dari sistem politik di mana otoritas pemerintah pusat menentukan tingkat produksi yang diperbolehkan dan harga yang mungkin dikenakan untuk barang dan jasa. Sebagian besar industri adalah milik publik.
Agar pemerintah lebih kolektif dengan mudah memiliki tanah atau alat produksi dan tidak bergantung pada hukum penawaran atau permintaan yang beroperasi dalam ekonomi pasar.
Dalam beberapa tahun ini ekonomi komando juga sudah mulai terbiasa mengabaikan kebiasaan memandu ekonomi tradisional.
Dengan banyaknya ekonomi yang sudah di rencanakan mulai menambah aspek ekonomi pasar.
Dan dengan adanya ekonomi campuran menghasilkan lebih baik dari tujuan awalnya.
Baca juga : 7 Penjelasan Lengkap Jenis Sistem Ekonomi di Dunia
Kelebihan dari Ekonomi Komando
Kelebihan dari ekonomi komando berguna untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan untuk mengembangkan ekonomi penjual maupun pembeli. Berikut adalah macam-macam kelebihannya :
1. Ekonomi Negara Cenderung Lebih Stabil
Karena pemerintah membatasi aktivasi ekonomi melalui kebijakan yang dikeluarkan dan wajib mematuhinya.
Pemerintah adalah sebagai pemegang tertinggi keputusan perekonomian yang dapat menentukan harga satuan suatu barang dan juga tingkat gaji yang diberikan.
Baca juga : 5 Macam Pelaku Ekonomi dan Peranannya untuk Negara
2. Mengurangi Tingkat Pengangguran
Karena pemerintah akan membuka lapangan kerja sebesar-besarnya bagi masyarakat yang masih menganggur.
Jadi jangan pernah takut tidak mendapatkan pekerjaan dan jangan pernah takut untuk mencobanya, karena kita tidak pernah tahu hasilnya jika belum pernah mencobanya.
3. Menyediakan Jaminan Masyarakat
Pemerintah juga menyediakan jaminan untuk masyarakat dengan cara memanimalisir harga produk yang akan di jual.
Sehingga masyarakat bisa membeli produk tersebut dengan harga yang terbilang cukup murah.
4. Pertanggungjawaban Perekonomian pada Pemerintah
Pemerintah akan bertanggung jawab masalah perekonomian masyarakat dan akan memberikan solusi. Namun ada baiknya jika berusaha sendiri terlebih dahulu.
Baca juga : Kegiatan Ekonomi: Pengertian, Tujuan, Jenis dan Karakteristiknya
Kekurangan dari Ekonomi Komando
Kekurangan dari ekonomi komando adalah keterbatasan masyarakat dalam memilih. Berikut adalah macam-macam kekurangannya :
1. Sedikitnya Variasi Barang dan Jasa
Negara banyak menghasilkan suatu produk namun bukan produk yang dibutuhkan. Sehingga variasi barang yang dibutuhkan lebih sedikit.
Karena sedikitnya barang yang dibutuhkan, kebanyakan masyarakat mengambil cara dengan berbelanja di pasar gelap.
2. Banyaknya Barang yang Dibutuhkan tapi Tidak Tersedia oleh Pemerintah
Karena banyaknya yang dibutuhkan, barang yang dibutuhkan oleh masyarakat tidak semuanya tersedia oleh pemerintah.
Dan masyarakat hanya bisa mendapatkan sesuai yang sudah tersedia saja. Bukan hanya itu saja ada juga kekurangan ekonomi komando seperti berikut :
- Pertumbuhan ekonomi yang lambat
- Sumber daya yang terbuang sia-sia
- Standar hidup secara kolektif lebih rendah
Baca juga : Sistem Ekonomi: Pengertian, Fungsi dan Jenisnya
Karakteristik dari Ekonomi Komando
Anda dapat mengindentifikasi ekonomi komando terpusat dengan 5 karakteristik sebagai berikut :
1. Pemerintah Menciptakan Rencana Ekonomi Pusat.
Dengan rencana lima tahun menetapkan tujuan ekonomi dan sosial untuk setiap sektor dan wilayah negara. Rencana jangka pendek mengubah tujuan menjadi tujuan yang dapat ditindaklanjuti.
2. Rencana Pusat Menetapkan Prioritas untuk Produksi Semua Barang dan Jasa.
Itu termasuk kuota kontrol harga. Tujuannya adalah untuk menyimpan cukup makanan, perumahan, dan kebutuhan dasar lainnya untuk memenuhi kebutuhan setiap orang di negara ini. Dan juga menetapkan prioritas nasional.
3. Pemerintah Memiliki Bisnis Monopoli.
Ada di industri yang dianggap penting untuk tujuan ekonomi. Termasuk keuangan, utilitas dan otomotif. Tidak ada pesaingan domestik di sektor ini
4. Pemerintah Mengalokasikan Semua Sumber Daya Sesuai dengan Semua Rencana Pusat.
Pemerintah mulai mencoba menggunkan modal negara, tenaga kerja dan sumber daya alam dengan cara seefisien mungkin.
Dan berjanji untuk menggunakan keterampilan dan kemampuan masing-masing orang untuk kapasitas tertinggi mereka. Dan berusaha menghilangkan pengangguran.
5. Pemerintah Membuat Undang-undang,
undang undang,peraturan dan arahan dibuat untuk menegakan rencana pusat. Bisnis mengikuti produksi dan target rencana.
Baca juga : Tindakan Ekonomi : Pengertian, Jenis, Tujuan Dan Contohnya
Kesimpulan
Itulah tadi pembahasan tentang ekonomi komando, semoga bermanfaat bagi Anda yang membaca.
Sebenarnya tujuan adanya ekonomi komando ini untuk mensejahterakan masyarakatnya agar lebih mudah dan meminimalisir pengangguran dan kemiskinan.
Mungkin menurut sebagian masyarakat ada yang menguntungkan dan ada yang merugikan.
Maka dari itu Anda bisa mengambil manfaat dari pembahasan ini dan bisa menerapkannya di kehidupan sehari-hari dan hiraukan kekurangannya.
Jika Anda mempunyai bisnis dan sedang membutuhkan software akuntansi untuk bisnis Anda agar lebih menghemat waktu agar tidak perlu menggunakan pencatatatan manual lagi.
Anda juga bisa mendapatkan laporan keuangan secara real time dan dapat dijangkau dimana saja dan kapan saja
Software Akuntansi dan Bisnis Accurate Online adalah salah satu software bisnis yang dapat membantu Anda menghemat waktu dalam mencatat pembukuan serta laporan keuangan bisnis Anda.
Bukan hanya itu saja, accurate online memiliki fitur yang lengkap yang dapat memenuhi kebutuhan bisnis Anda.
Yuk coba gratis Accurate Online selama 30 hari dengan klik tautan gambar di bawah!