Beauty Influencer: Penjelasan dan Potensi untuk Bisnis

oleh | Sep 5, 2022

source envato.

Beauty Influencer: Penjelasan dan Potensi untuk Bisnis

Secara umum, beauty influencer adalah salah satu jenis dari influencer yang saat ini paling banyak digeluti. Perkembangannya pun terus mengalami peningkatan yang cukup signifikan seiring dengan semakin banyaknya brand produk kecantikan lokal.

Lantas, apa sebenarnya beauty influencer itu? Dapatkan jawaban lengkapnya dengan membaca artikel tentang di bawah ini hingga selesai.

Pengertian Beauty Influencer

Berdasarkan laman Izea, beauty influencer adalah seorang influencer yang bergerak dalam bidang kecantikan. Berbagai konten yang mereka buat akan selalu berhubungan dengan produk kecantikan, dari mulai make up sampai dengan skincare.

Mereka bahkan seringkali membuat berbagai konten fashion, lifestyle, dan olahraga. Pasalnya, ketiganya pun berkaitan erat dengan dunia kecantikan. Hal inilah yang membuat setiap mereka cukup fleksibel dalam hal konten yang mereka buat.

Mereka pun umumnya mempunyai ciri khasnya masing-masing. Beberapa dari mereka ada yang konsisten untuk terus meng-upload ulasan yang jujur pada produk skincare, ada juga yang menampilkan keahlian merias, membuat tutorial merias diri, dan lain sebagainya.

Lebih menariknya lagi, siapapun bisa membuat konten terkait makeup dan juga tips dalam merawat kulit.

Baca juga: Apa Itu Social Media Influencer? Berikut Pengertian, Jenis dan Tips Memilihnya

Kelebihan dan Kekurangannya

1. Audiens yang Spesifik

Setiap followers dari mereka adalah mereka yang memiliki ketertarikan dalam dunia kecantikan. Hal tersebut membuat audiens dari beauty influencer menjadi sangat spesifik.

Di sisi lain, hal ini menjadi suatu kelebihan karena akan sangat memudahkan para brand kecantikan dalam menjangkau beauty enthusiast.

Tapi di sisi yang lain, hal ini juga menjadi kelemahan dari mereka, karena mereka bisa membuat suatu batasan dalam hal produk ataupun brand yang tepat untuk bisa bekerja sama dengan mereka.

2. Konten yang Menarik Bagi Para Audiensnya

Setiap beauty influencer adalah orang yang sangat kreatif dalam membuat berbagai konten terkait kecantikan. Terlebih lagi, saat ini media sosial pun dijadikan sebagai sarana untuk mengunggah foto, video TikTok, dan juga Instagram Reels.

Bahkan, seringkali mereka pun memerlukan waktu yang agak banyak untuk bisa menghasilkan suatu konten karena proses kreatif yang memerlukan waktu panjang. Hal ini pun mampu memberikan dampak pada honor yang harus dibayar oleh pihak brand, karena upaya yang harus mereka lakukan pun sangat banyak.

3. Perlu Riset Lebih dalam Tentang Followers-nya

Harapan setiap brand untuk menjalin kerjasama dengan mereka adalah agar bisa menjangkau para beauty enthusiast yang menjadi followers-nya. Tapi, media sosial adalah suatu platform yang sangat terbuka, sehingga seringkali demografi dari mereka pun kurang cocok untuk beberapa brand tertentu.

Contohnya seperti beauty influencer dengan jumlah pengikut yang justru lebih banyak laki-laki sebenarnya tidak tertarik pada produk perawatan kulit dan produk kecantikan.

Untuk itu, sebelum menjalin kerja sama dengan mereka, disarankan untuk terlebih dulu meneliti tentang engagement dan demografi para pengikutnya.

Baca juga: Pengertian Influencer dan Hubungannya Terhadap Pengembangan Bisnis

Bisnis yang Cocok Bekerja Sama dengan Beauty Influencer

Beauty influencer adalah pegiat media sosial dalam bidang kecantikan. Jadi, bisnis yang cocok sudah pasti adalah bisnis yang berhubungan dengan dunia kecantikan.

Produk skincare, makeup, kebersihan kulit, dan berbagai produk kecantikan lainnya tentu sudah menjadi spesialisasi mereka. Tapi, mereka masih cocok untuk diajak kerjasama untuk jenis bisnis lain, seperti bisnis akomodasi dan travel, e-commerce, brand fashion, minuman dan makanan, sampai produk gadget terkini.

Baca juga: Micro Influencer Adalah : Pengertian dan Perbedaanya dengan Macro dan Nano Influencer

Tips Memilih Beauty Influencer

Beberapa hal yang harus Anda perhatikan dalam memilih beauty influencer adalah sebagai berikut:

  1. Pastikanlah terlebih dahulu bahwa followers-nya adalah followers organik dan sudah sesuai dengan target audiens Anda.
  2. Pilihlah beauty influencer yang memiliki tingkat engagement rate
  3. Pastikan juga beauty influencer yang ingin Anda ajak kerjasama sedang tidak menjalani kontrak eksklusif bersama brand

Baca juga: Bagaimana Cara Membuat Strategi Influencer Marketing yang Efektif?

Contoh Kerja Sama Beauty Influencer

Perlu Anda ketahui juga bahwa mereka adalah seorang influencer yang cukup fleksibel dan bisa diajak untuk bekerja sama dalam kampanye iklan yang beragam. Berikut ini adalah beberapa contohnya:

  1. Mempromosikan suatu tempat cafe atau restoran hits terbaru.
  2. Mempromosikan produk gadget terkini yang nantinya bisa mendukung proses pembuat konten dari seorang beauty influencer.
  3. Mempromosikan produk skincare buatan lokal yang sesuai dengan jenis kulit perempuan yang ada di Indonesia.
  4. Mempromosikan produk fashion lengkap dengan mix and match makeup yang sesuai.
  5. Mengulas produk makeup lokal yang berkualitas.

Baca juga: Brand Value adalah: Pengertian dan Cara Meningkatkannya

Penutup

Demikianlah ulasan dari kami tentang beauty influencer yang harus Anda pahami. Fleksibilitas dan juga kreativitas yang tinggi mampu membuat beauty influencer sesuai menjadi rekan kolaborasi yang baik untuk jualan produk kecantikan Anda.

Nantinya, mereka mampu membuat produk Anda diminati oleh banyak audiens dan mereka pun mau membeli produk Anda. Jika sudah seperti ini, maka Anda harus bisa melayani mereka dengan baik serta membuat mereka menjadi pelanggan loyal Anda.

Bagaimana caranya? Caranya, Anda bisa menggunakan sistem POS atau aplikasi kasir digital dari Accurate POS. Kenapa? karena selain mampu menyelesaikan transaksi di konter kasir secara cepat, aplikasi ini juga memiliki fitur program loyalitas pelanggan yang mampu membuat pelanggan Anda menjadi pelanggan setia.

Selain itu, aplikasi ini juga nantinya akan memudahkan Anda dalam mengelola karyawan, mengelola persediaan barang digudang, serta menyajikan lebih dari 200 jenis laporan keuangan secara instan.

Ayo buktikan sendiri kelebihan dari Accurate POS dengan mencobanya selama 30 hari gratis melalui tautan gambar di bawah ini.

digitalmarketingbanner

Efisiensi Bisnis dengan Satu Aplikasi Praktis!

Konsultasikan kebutuhan bisnismu dengan tim kami.

Jadwalkan Konsultasi

artikel-sidebar

Cinthya
Seorang wanita lulusan ilmu marketing. Di Accurate Online, wanita ini akan membagikan berbagai hal yang sudah dipelajarinya tentang strategi dan tips marketing, digital marketing, serta berbagai hal yang berkaitan di dalamnya.

Artikel Terkait