Apa itu Saham Treasuri? Ini Pengertian dan Contoh Sederhananya
Saat ini, saham sudah menjadi instrumen investasi yang semakin populer. Diantaranya banyak jenis saham ini, ada salah satu jenis saham yang masih terdengar asing di telinga banyak orang, yaitu saham treasuri.
Lantas, apa itu saham treasuri? Bagaimana cara membuatnya? Dapatkan jawabannya dengan membaca artikel tentang saham treasuri di bawah ini hingga selesai.
Daftar Isi
Pengertian Saham Treasuri
Berdasarkan laman Investopedia, saham treasuri adalah saham yang dibeli kembali oleh pihak manajemen perusahaan yang ada di pasar dengan tujuan tertentu, seperti saat harga saham tersebut sedang mengalami penurunan yang tinggi.
Selain itu, pengertian lain dari saham treasuri adalah saham perseroan yang didapatkan kembali oleh perseroan. Saham ini dikeluarkan untuk investor, lalu dibeli kembali oleh perusahaan atas nama perusahaan tersebut.
Beberapa alasan kenapa sebuah emiten melakukan saham treasuri adalah ingin menjualnya kembali ke karyawan perusahaan, meningkatkan harga saham, membagikannya sebagai bentuk dividen, menukarkan berbagai surat berharga yang dimiliki oleh perusahaan lain.
Namun, tujuan utama perusahaan dalam melakukan saham treasuri adalah sebagai bentuk menjaga harga saham agar tidak terlalu turun lebih parah. Pembelian saham ini umumnya ikut didukung oleh otoritas terkait, seperti OJK, dalam situasi khusus, seperti situasi market crash.
Saham ini bisa bersifat sementara ataupun selamanya. Tapi, biasanya saham ini lebih bersifat sementara.
Saham treasuri pun sebenarnya dipegang selamanya oleh pihak perusahaan. Artinya, perusahaan pasti akan kembali saham tersebut suatu hari nanti pada publik.
Jadi, ketika saham tersebut dilepas pada publik, maka perusahaan akan memperoleh kas tambahan dari hasil penjualan saham treasuri. Untuk perusahaan, penjualan ini akan mampu meningkatkan kas yang diperoleh untuk beragam kebutuhan.
Baca juga: Pengertian Saham Preferen dan 5 Jenisnya yang Bisa Anda Beli
Gambaran Terkait Saham Treasuri
Beberapa emiten besar di Indonesia sebenarnya sudah ada yang pernah melakukan saham treasuri demi mencegah adanya penurunan harga saham atau untuk meningkatkan harga sahamnya.
Namun sebelum lebih lanjut, mari kita simak ilustrasi sederhana di bawah ini.
Di tahun 2020, PT ABC melakukan IPO dengan melepas sebanyak 40% sahamnya pada publik. Sehingga, PT ABC masih mempunyai saham sebanyak 60%.
Di awal tahun 2022, pasar saham pun mengalami gejolak yang tidak menentu, khususnya pada sektor industri yang digeluti oleh PT ABC. Sehingga, harga sahamnya pun terjun bebas.
Lantas, pihak manajemen menganggap bahwa salah satu upaya dalam menekan penurunan harga saham adalah dengan melakukan pembelian kembali. Manajemen PT ABC bisa saja tidak membeli sebanyak 40% saham yang sudah tersebar di publik. Tapi, PT ABC kemungkinan masih memiliki peluang untuk memiliki 5% sahamnya.
Nah, saham sebanyak 5% dari total 40% saham yang ingin dibeli oleh PT ABC inilah yang dikenal dengan saham treasuri.
Baca juga: Apa itu Uptrend Saham? Ini Pengertian dan 3 Cara Tepat Menanggapinya!
Beberapa Contoh Saham Treasuri Yang Ada Di Indonesia.
Beberapa perusahaan besar yang pernah melakukan saham treasuri dalam kurun waktu beberapa tahun terakhir ini adalah sebagai berikut:
- Industri jamu dan Farmasi Sido Muncul atau SIDO dikabarkan akan menjual saham treasuri sebanyak 229 juta lembar saham dalam periode waktu tanggal 28 Januari 2021, sampai dengan tanggal 25 Februari 2022.
- BBRI atau Bank Rakyat Indonesia pun melakukan saham treasuri pada tahun 2015 dan tahun 2016. Dana tersebut pun dijadikan sebagai program kepemilikan saham untuk perusahaan di tahun 2020 lalu.
- TLKM atau Telkom adalah perusahaan yang sebelumnya juga pernah melakukan saham treasuri.
Ketiga perusahaan tersebut membeli sahamnya kembali karena memang ingin menyelamatkan harga saham yang mengalami penurunan drastis karena pasar modal yang tengah bergejolak atau memang karena perusahaan tengah mengalami krisis finansial.
Baca juga: Apa itu Dividend per Share? Ini Pengertian dan Cara Menghitungnya!
Metode Pembelian Kembali Saham oleh Emiten
Sebenarnya, terdapat beberapa metode yang bisa digunakan oleh perusahaan dalam membeli lagi saham yang sudah dilepas ke publik. Nah, beberapa acaranya adalah sebagai berikut:
1. Tender Offer
Metode ini dilakukan dengan menyampaikan pengumuman pada para pemilik saham bahwa perusahaan akan membeli kembali beberapa lembar saham pada harga dan juga periode waktu tertentu yang telah ditetapkan. Metode ini mampu meningkatkan kembali harga saham di pasar modal.
2. Open-market Repurchase
Metode yang satu ini tidak akan mengikat perusahaan manapun untuk kembali membeli sahamnya sebanyak jumlah yang sebelumnya telah dijual. Jadi, jumlah saham yang akan dibeli lagi nanti cenderung lebih kecil.
Pembelian tersebut dilakukan melalui pialang dengan pembayaran komisi tingkat normal dan pembelian di harga pasar.
3. Dutch Auction
Di dalam metode ini, perusahaan akan memperkirakan harga saham yang ditawarkan, yang mana para pemilik saham nantinya akan memilih satu harga yang tepat untuk diterapkan dalam menjual saham yang mereka miliki pada pihak perusahaan.
Baca juga: Pengertian Ekonomi Kreatif dan Contoh Usaha di bidang Kreatif
Penutup
Demikianlah penjelasan singkat dari kami tentang saham treasuri, dari mulai pengertian dan cara membelinya.
Namun bila Anda belum siap untuk membeli saham, terlebih lagi membeli kembali saham yang telah Anda lepas di publik, maka Anda bisa berinvestasi pada alat bisnis sederhana, seperti Accurate Online.
Accurate Online adalah software akuntansi dan bisnis yang telah terbukti #lebihbaik ketimbang yang lainnya. Pasalnya, aplikasi bisnis paling lengkap ini mampu menjawab berbagai permasalahan yang dialami para pebisnis.
Lebih dari itu, Accurate Online pun mampu membuat kegiatan bisnis menjadi jauh lebih efektif dan efisien.
Masih ragu? Silakan coba sendiri Accurate Online dengan klik tautan gambar di bawah ini, Gratis!